Minggu, 19 Januari 2025

Daops 8 Upayakan Liburan Tanpa Kleleran

Laporan oleh J. Totok Sumarno
Bagikan
Menunggu kedatangan kereta api distasiun Surabaya Gubeng. Foto: Dok. suarasurabaya.net

Menjelang libur panjang, Kamis (14/5/2015) hingga Minggu (17/5/2015), PT KAI Daops 8 Surabaya memaksimalkan seluruh rangkaian gerbong kereta api untuk melayani masyarakat. Yang pasti agar calon penumpang tidak kleleran.

“Kami memang memaksimalkan seluruh rangkaian gerbong kereta api seluruh jurusan, agar calon penumpang tidak sampai kleleran di stasiun. yang penting seluruh calon penumpang terangkut,” ujar Soemarsono Manajer Humas PT KAI Daops 8 Surabaya.

Dengan memaksimalkan seluruh rangkaian gerbong yang ada untuk seluruh kereta api di seluruh jurusan, lanjut Soemarsono dan dipastikan tidak akan ada penambahan gerbong.

“Juga tidak ada penambahan jadwal keberangkatan kereta. Menjelang liburan kami akan memaksimalkan seluruh rangkaian gerbong. Masyarakat tentunya akan membutuhkan angkutan massal ini,” tambah Soemarsono.

Sementara itu, untuk pemesanan tiket perjalanan kereta api dalam rangka libur kali ini, Soemarsono menjelaskan bahwa calon penumpang dapat melakukan pemesanan sebelum keberangkatan.

Pemesanan dapat dilakukan secara online, maupun langsung datang keloket-loket pemesanan disetiap stasiun kereta api. “Pemesanan langsung diloket juga dapat dilakukan. Tapi kalau untuk berangkat Kamis (14/5/2015) tidak mungkin,” tukas Soemarsono.

Untuk tujuan terbanyak liburan kali ini, berdasarkan catatan yang ada, kata Soemarsono terbanyak ke arah barat. Diantaranya, Jogyakarta, Solo. “Termasuk ke Jakarta dan Bandung. Sisanya arah ke timur seperti ke Banyuwangi,” pungkas Soemarsono pada suarasurabaya.net, Rabu (13/5/2015).(tok/rst)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
25o
Kurs