Sabtu, 23 November 2024

Anti Narkoba Masuk Dalam Kurikulum

Laporan oleh Bruriy Susanto
Bagikan
Teks Foto : Ribuan siswa-siswi tingkat pendidikan SMP sederajat dan SMA sederajat memadati gedung JX Internasional. Foto : Bruriy suarasurabaya.net

Untuk mewujudkan Kota Surabaya bersih dari narkoba, Dinas Pendidikan Surabaya berencana akan memasukan modul tentang narkoba di semua mata pelajaran.

Perencanaan itu dilakukukan bersamaan dengan “Launching Surabaya Resik Narkoba tahun 2015” dan Launching Kurikulum Anti Narkoba 2015 di acara Hari Anti Narkotika International (HANI) 2015 di Jatim Expo Jalan A Yani Surabaya.

Ikhsan Kepala Dinas Pendidikan Kota Surabaya mengatakan peluncuran modul pembelajaran dengan anti narkoba, bukan merupakan program terputus. Melainkan program menyatu, yang selama ini sudah dilakukan kota Surabaya.

“Program itu teman mendampingi teman. Dimana, program itu berkaitan dengan modul tentang anti narkoba,” kata Ikhsan Kepala Dinas Pendidikan Kota Surabaya, kepada wartawan, di sela-sela acara Launching Surabaya Resik Narkoba tahun 2015, Selasa (9/6/2015).

Pendampingan yang dilakukan itu nantinya akan bisa berkembang. Yang kemudian menjadi pelajaran ekstra kurikuler.

“Modul anti narkoba itu nantinya akan dikurikulumkan dan dimasukan dalam semua materi mata pelajaran mulai tingkat SMP sederajat dan SMA sederajat,” ujar dia.

Sementara dalam penyerahan modul anti narkoba ini dihadiri ribuan siswa-siswi seluruh sekolah tingkat SMP dan SMA sederajat se-Kota Surabaya. Serta Komjen. Pol Anang Iskandar Kepala Badan Narkotika National Pusat, Tri Rismaharini Walikota Surabaya. (bry/rst)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
26o
Kurs