Sabtu, 23 November 2024

Anies Minta Orang Tua Tidak Egois dan Luangkan Waktu Bersama Anak

Laporan oleh Jose Asmanu
Bagikan
Anies Baswedan. Foto: Dok. suarasurabaya.net

Anies Baswedan, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan mengatakan ada empat persoalan besar yang dihadapi anak-anak, yakni narkoba, pornografi, kekerasan dan ideologi yang tidak sesuai dengan norma agama dan Pancasila.

“Empat tantangan besar ini akan merusak masa depan anak, kalau orang tua dan guru melakukan pembiaran dengan alasan tidak ada waktu. Orang tua sibuk mencari nafkah dan kegiatan di luar rumah. Sedang guru hanya mengajar,” katanya, Sabtu (28/11/2015).

Anies meminta agar orang tua jangan egois. Sesibuk apapun, harus meluangkan waktu untuk mengobrol dengan anaknya, semisal tentang pelajaran di sekolah serta memonitor aktivitas di luar sekolah.

“Biasakan ngobrol dengan anak minimal 20 menit dalam sehari. Agar orang mengetahui perkembangan pendidikan dan aktivitas anaknya sehari-hari. Kalau anaknya browsing, perhatikan dia sedang browsing apa,” pesan Anis yang biasa dipanggil Mas Menteri itu.

Khusus kepada anak didik, Mendikbud berpesan agar jangan menyia-nyiakan waktu dan kesempatan untuk belajar, agar tidak menyesal di kemudian hari.(jos/iss)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
34o
Kurs