Minggu, 19 Januari 2025

54 Jenazah Korban Trigana Air Telah Ditemukan

Laporan oleh Dwi Yuli Handayani
Bagikan

Sebanyak 54 jenazah penumpang Trigana Air yang jatuh di Papua berhasil ditemukan tim SAR, Selasa (18/8/2015).

Sementara itu dari Sentani, Kombes Pol dr Raymond Kabid Dokes Polda Papua mengatakan RS Bhayangkara siap menerima jenazah korban pesawat Trigana Air yang ditemukan oleh Tim SAR dan masyarakat.

“Iya, RS Bhayangkara sudah siap menerima para korban kecelakaan pesawat Trigana Air,” katanya dari Sentani, Kabupaten Jayapura, Papua seperti dilansir Antara.

Menurut dia, tenaga-tenaga medis telah disiapkan untuk mengidentifikasi korban. “Kini, kami tinggal menunggu untuk identifikasi korban,” kata Raymond.

Kombes Pol Patrieg Kabid Humas Polda Papua mengatakan enam personel dari tim DVI sudah berada di Oksibil, Kabupaten Pegunungan Bintang.

“Sedangkan empat orang Tim DVI standby di bandara Sentani. Dari Mabes Polri juga telah mengirim tiga orang ke Jayapura,” kata Patrieg.

Marsekal FHB Bambang Sulistyo Kepala Basarnas menyatakan hingga pukul 11.37 WIT telah ditemukan lagi 18 korban atau jenazah penumpang pesawat Trigana Air setelah sebelumnya 20 korban pertama ditemukan Tim SAR pukul 11.05 WIT.

“Hingga pukul 11.37 WIT, tim SAR telah temukan 38 korban pesawat Trigana Air. Perinciannya 37 dewasa dan satu bayi,” kata dia kepada keluarga korban di Bandara Udara Sentani, Kabupaten Jayapura, Papua, Selasa pagi. (ant/dwi/rst)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
32o
Kurs