Ketinggian banjir di kawasan Desa Bangah, Kecamatan Gedangan Kabupaten Sidoarjo hingga Rabu (18/6/2014) yang sudah terjadi sejak Selasa (17/6/2014) memang masih belum surut ketinggiannya, bahkan cenderung meninggi. Warga berharap hujan tidak turun lagi.
“Kalau nanti malam hujan turun lagi, tempat tinggal kami pasti tenggelam. Sekarang ini saja ketinggian air banjir sudah hampir 70cm. Sejak Selasa (17/6/2014) air banjir memang langsung masuk ke dalam rumah. Kamar tamu, dapur, kamar tidur semuanya kemasukan air banjir,” terang Teguh S. warga Bangah, Gedangan Sidoarjo.
Teguh menambahkan, sejak Selasa (17/6/2014) banjir memang menggenangi kawasan Gedangan termasuk desa Bangah. “Hujan Selasa (17/6/2014) malam ternyata deras dan ketinggian banjir akhirnya bertambah. Sekarang ini hampir seluruh warga di sini rumahnya terendam banjir,” tukas Teguh.
Sementara itu, ditambahkan Waluyo warga Bangah lainnya, yang juga terendam banjir tempat tinggalnya, selain berharap bantuan makanan siap saji, memang berharap semoga Rabu (18/6/2014) petang hingga malam hari nanti hujan tidak lagi turun karena dapat dipastikan menambah ketinggian banjir.
“Kami memang butuh bantuan makanan siap saji. Karena tidak mungkin memasak lantaran dapur di rumah warga terendam banjir. Tapi kami juga berharap agar malam ini tidak lagi turun hujan. Kalau sampai malam nanti hujan lagi, tempat tinggal warga di Bangah pasti tenggelam,” ujar Waluyo pada suarasurabaya.net.(tok/dwi)
Teks foto:
– Banjir setinggi lebih dari 50 cm menggenangi kawasan Bangah, Gedangan, Sidoarjo.
Foto: Totok suarasurabaya.net