Minggu, 19 Januari 2025

Tabrak Pengendara Hingga Meninggal Dunia, Sopir Sumber Slamet Ditangkap

Laporan oleh Desy Kurnia
Bagikan

Sempat melarikan diri, bus yang menabrak lari pengendara motor hingga meninggal dunia di depan pintu keluar Terminal Bungurasih akhirnya bisa ditangkap.

“Setelah dapat informasi kami langsung melakukan pengejaran dan mengecek semua bus yang melintas. Dan akhirnya bus tertangkap di Pos Lantas Galuran Taman,” kata Ajun Komisaris Polisi Tommy Ferdian, Kasatlantas Polres Sidoarjo pada Radio Suara Surabaya.

Penangkapan juga dibuktikan dengan bercak darah yang ada di ban kiri belakang bus.

Menurut Tommy, Sopir bus mengakui perbuatannya dan tidak tahu jika korban yang ditabrak meninggal dunia.

“Sopir atas nama Agus Indrianto warga Nganjuk, sudah diamankan, penumpang bus sedang dicarikan bus pengganti. Ini kami masih mengumpulkan data lebih lanjut,” ujarnya.

Sementara itu, hingga berita ini diturunkan belum diketahui identitas korban meninggal dan kronologi kejadian.

Kendaraan yang terlibat kecelakaan ialah motor honda vario bernopol W 5756 TV dengan bus Sumber Slamet bernopol L 7030 UZ. (ain/fik)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
24o
Kurs