Sabtu, 23 November 2024

Surabaya Berpotensi Hujan, Waspadai Gelombang 6 Meter

Laporan oleh Teguh Ardi Srianto
Bagikan

Kondisi suaca Suranaya diprediksi akan turun hujan dengan intensitas ringan sampai sedang, pada siang, sore dan malam nanti.

Ari Wijayanto Prakirawan BMKG Maritim Tanjung Perak mengatakan meski berpotensi hujan, peningkatan angin di Surabaya belum terlalu signifikan. “Untuk kecepatan angin dari Barat Daya dan Barat Laut bisa mencapai 36 Km/jam,” katanya, Rabu (29/1/2014).

Menurut Ari, selain perlu mewaspadai kondisi cuaca dan angin, perlu juga diwaspadai tinggi gelombang laut di Laut Jawa dan di sepanjang wilayah perairan Selatan Jawa.

“Untuk kawasan pesisir di Laut Jawa tinggi gelombang bisa mencapai 3-4 meter, sementara untuk di sepanjang perairan Jawa bagian Selatan, tinggi gelombangnya bisa sampai 6 meter,” jelas Ari.

Kondisi itu menurut Ari, akan terjadi antara 3-6 hari ke depan. “Dengan kondisi gelombang yang ada, maka para nelayan diharapkan waspada waktu berkegiatan di laut termasuk kapal-kapal besar,” ujarnya.

Sementara untuk kondisi cuaca di Jombang yang baru terjadi bencana tanah longsor, juga diperkirakan akan turun hujan dengan intesintas sedang sore nanti.

Khusus untuk wilayah perairan di Jawa Timur yang perlu diwaspadai, ada di kawasan Pacitan, karena tinggi gelombang di kawasan itu bisa sampai 6 meter lebih. (tas/ipg)

Teks Foto:
– Ilustrasi

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
26o
Kurs