Direktorat Lalulintas (Ditlantas) Polda Jatim terus berupaya dalam menekan angka kecelakaan di jalan raya. Satu diantaranya, dengan memanfaatkan moment hari sumpah pemuda yang diperingati 28 Oktober 2014 lalu, Ditlantas Polda Jatim mengajak ratusan pemuda dan pihak-pihak terkait untuk mengikrarkan sumpah pemuda pelopor keselamatan berlalulintas.
Selain para pemuda, acara yang digelar di komplek monumen Tugu Pahlawan, Surabaya, Senin (3/11/2014), juga diikuti seluruh perwakilan satuan lalu lintas Polres jajaran Polda Jatim, Pemerintah Daerah, dan perwakilan bikers yang ada di Jawa Tmur.
Irjen Pol Anas Yusuf Kapolda Jawa Timur saat ditemui usai memimpin apel mengatakan, acara yang digelar ini merupakan upaya untuk menekan angka korban kecelakaan lalulintas. Pihaknya prihatin dengan meningkatnya jumlah korban meninggal dunia akibat kecelakaan lalulintas yang terjadi di wilayah Jawa Timur.
“Dari data yang ada, rata-rata sebanyak 7 hingga 10 orang korban meninggal dunia akibat kecelakaan lalulintas. Dan mayoritas korban yang mendominasi mengendarai sepeda motor,” kata Irjen Pol Anas Yusuf kepada wartawan, Senin (3/11/2014).
Dia menambahkan, program ini juga terkait dengan rekomendasi dari United Nation (UN) Persatuan Bangsa-Bangsa (PBB) untuk melakukan sosialisasi safety riding. “Tentunya ini juga merupakan rekomendasi dari UN-PBB, untuk melakukan safety reading. Sehingga dengan kegiatan ini, diharapkan semua pihak dapat berkontribusi, agar korban kecelakaan lalu lintas semakin berkurang,” ujarnya.
Ikrar sumpah pemuda pelopor keselamatan berlalulintas, kata Kapolda, diharapkan para generasi muda bangsa ini dapat lebih sadar akan ketertiban berkendara serta mengedepankan keselamatan di jalan raya. (wak/rst)