Sebagai aksi menolak fenomena Jilboobs, puluhan siswi SMP Muhammadiyah 5 Jl. Pucang Surabaya, Kamis (4/9/2014) membentangkan poster. Aksi ini bagian memperingati Hari Jilbab Internasional 4 September.
Para siswi mengajak masyarakat khususnya kaum perempuan bangga ber-Hijab, dengan modis, dengan elegan, dan tetap memenuhi syar’i menutup aurat dengan tidak sekedar mengenakan penutup saja.
“Berhijab itu tidak harus mahal. Yang penting dan mendapat keutamaan menutup aurat. Tidak asal-asalan saja. Termasuk penggunaan Jilboobs yang memang tidak sesuai dengan kaidah-kaidah Islam. Kami menolak itu. kami menolak jiulboobs,” tegas Aulia Indra satu diantara siswi pada suarasurabaya.net.
Membantangkan poster dengan beberapa tulisan: Kembali ke Fitrah JILBAB; Modis Yes Sexy NO; Selamat Hari Jilbab Internasional, para siswi menggealr aksinya di taman Persahabatan Jl. Sulawesi, Surabaya.
Kepada pengguna jalan yang melintas para siswi juga membagikan selebaran pernyataan sikap sekaligus ajakan untuk mengenakan jilbab sesuai kaidah Islam. Tetapi menolak penggunaan jilbab yang tidak sesuai kaidah Islam dan menjerumuskan seperti fenomena Jilboobs.(tok/rst)
Foto Teks :
– Para siswi SMP Muhammadiyah 5 Surabaya tolak Jilboobs.
Foto: Totok suarasurabaya.net