Untuk meringankan beban korban letusan Gunung Kelud, Pertamina kembali menyerahkan bantuan di Batu, Kabupaten Malang, Minggu (16/2/2014).
Heppy Wulansari External Relation Pertamina Marketing Operation Region V mengatakan bantuan untuk korban letusan Gunung Kelud di Malang itu, sesudah Pertamina menyerahkan bantuan untuk korban letusan Gunung Kelud di Kediri dan Blitar, Jumat (14/2/2014) lalu.
Menurut Heppy, penyerahan bantuan untuk korban letusan Gunung Kelud di Malang, diserahkan di posko pengungsian Gedung Ganesha Kota Batu.
Ditambahkan Heppy, bantuan untuk korban di Malang, diserahkan langsung Tim Pertamina Peduli Area Malang.
Diantara bantuan yang diberikan susu, makanan bayi, diapers, dan minyak telon. Selain kebutuhan bayi, Pertamina juga memberikan bantuan berupa selimut, masker, obat-obatan dan perlengkapan mandi.
Bantuan-bantuan itu diterima Perwakilan BNPB yang mengelola Posko Pengungsian untuk disalurkan ke para pengungsi korban letusan Gunung Kelud.
Sebelumnya Pertamina bersama Hiswana Migas DPC Malang, juga sudah memberikan bantuan berupa sembako dan air mineral ke Posko Pengungsian di Kecamatan Pujon, Malang.
Selain itu, menurut Heppy, Pertamina juga fokus pada keperluan bahan bakar terutama di Posko Pengungsian. Kepedulian diwujudkan dengan penyaluran bantuan minyak tanah non subsidi , elpiji 3 kilogram dan elpiji 12 kilogram juga kompor tekanan tinggi. (tas/ipg)