Minggu, 19 Januari 2025

Pertamina Bantu Rp 150Juta Untuk Korban Letusan Kelud

Laporan oleh Teguh Ardi Srianto
Bagikan

PT Pertamina (Persero) Marketing Operation Region V salurkan bantuan Rp.150 juta untuk korban letusan Gunung Kelud di Kediri dan Blitar.

Bantuan yang diberikan Pertamina itu diantaranya bahan kebutuhan pokok, obat-obatan, perlengkapan mandi, keperluan anak dan balita senilai Rp.50 juta untuk para pengungsi.

Selain itu 200 unit kompor bertekanan tinggi senilai Rp.36,4 juta dan 560 tabung elpiji tiga kilogram senilai Rp.75,6 juta untuk dapur umum di posko pengungsian.

Bantuan itu diberangkatkan dari Kantor Pertamina Region V di Surabaya dilepas Giri Santoso GM Marketing Operation Region V, Jumat (14/2/2014).

Heppy Wulansari External Relation Pertamina Marketing Operation Region V mengatakan, bantuan yang sudah diberikan Pertamina itu diharapkan dapat langsung dimanfaatkan korban letusan Gunung Kelud.

“Bantuan itu segera diberikan Pertamina karena kejadian meletusnya Gunung Kelud berlangsung cukup cepat dan kemungkinan belum banyak bantuan yang datang,” kata Heppy.

Ditambahkan Heppy, seluruh bantuan itu dikirim ke Posko Utama Bencana di lokasi yang terdata cukup parah di Kediri dan Blitar. Kemudian, bantuan akan didistribusikan petugas posko ke titik-titik pengungsi.

“Untuk kompor dan tabung elpiji diberikan untuk keperluan dapur umum di wilayah-wilayah pengungsian. Apalagi, jumlah pengungsi yang mencapai ribuan jiwa,”. ujar Heppy.

Rencananya selain memberikan bantuan untuk korban letusan Gunung Kelud di Kediri dan Blitar, Pertamina juga akan memberikan bantuan untuk korban letusan Gunung Kelud di wilayah Malang. (tas/dwi)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
25o
Kurs