Sejak sekitar pukul 07.00 wib, ratusan warga masyarakat yang akan menggunakan layanan mudik gratis Idul Fitri 1435H gelaran Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Jawa Timur, mulai menyesaki lokasi pendaftaran.
Ratusan warga masyarakat itu antre, mengular di sekitar tenda yang secara khusus dibangun untuk pelaksanaan pendaftaran mudik gratis. Sesaat setelah layanan pendaftaran dibuka, lebih dari 10 meja pendaftaran langsung disesaki pendaftar.
“Sabtu (5/7/2014) ini memang pendaftaran untuk mudik gratis dalam rangka Lebaran 2014 kami buka. Masyarakat silahkan hadir untuk mengambil formulir pendaftaran yang kami sediakan. Gratis, tidak dipungut biaya,” terang Sumarsono Kepala Bidang Angkutan Dishub LLAJ Jawa Timur.
Sumarsono menambahkan, bagwa untuk tahun ini, pelaksanaan mudik gratis dilaksanakan dua kali yaitu pada Jumat (25/7/2014) dan Sabtu (26/7/2014). Dan layanan mudik gratis tahun ini melayani tujuan sekurangnya 21 kota kabupaten di seluruh Jawa Timur.
“Untuk kota tujuan, layanan mudik gratis tahun ini menuju ke 21 Kota Kabupaten diseluruh Jawa Timur. Untuk kota tujuan terjauh adalah Banyuwangi dan Pacitan. Pada masing-masing meja pendaftaran sudah kami berikan penanda, agar memudahkan masyarakat mendaftar,” tambah Sumarsono pada suarasurabaya.net, Sabtu (5/7/2014).(tok/ipg)
Teks foto:
– Pendaftar mudik gratis Lebaran 2014 di Dishub Provinsi Jawa Timur.
Foto: Totok suarasurabaya.net