Sabtu, 23 November 2024
Pembunuhan Dharmahusada Indah

Pelaku Peragaan 39 Adegan Saat Rekonstruksi Kejadian

Laporan oleh Wakhid Muqodam
Bagikan

Setelah berhasil menangkap Nur Hadi Santoso (19) warga Jombang, pelaku pembunuhan di komplek perumahan Dharmahusada Indah I nomor 154 Blok B, Surabaya, petugas langsung membawa tersangka ke Tempat kejadian Perkara (TKP), Minggu (19/10/2014) siang.

Dengan penjagaan ketat anggota Polrestabes Surabaya, tersangka melakukan rekonstruksi kejadian pembunuhan yang dia lakukan. Tersangka yang nekat membunuh Nurhawi (23) warga Probolinggo karena sakit hati, memperagakan 39 adegan. Tersangka secara detil memperagakan perbuatannya hingga mengakibatkan korban meninggal dunia.

Kombes Pol Setija Junianta Kapolrestabes Surabaya mengatakan, dari rekonstruksi kejadian yang dilakukan, terlihat tersangka memukul kepala korban dengan paving saat di teras rumah. Korban yang terjatuh dan sudah tidak berdaya, kemudian diseret tersangka ke dalam rumah, kemudian menuju halaman samping.

Untuk menghilagkan jejak, kata dia, tersangka mencoba memasukkan korban ke sebuah lubang yang berada halaman samping tersebut. Karena ukuran lubang kurang lebar, akhirnya tersangka membongkar paving, dan menggali tanah untuk mengubur korban.

“Tanah digali sedalam 30 centimeter, kemudian korban dimasukkan ke dalam lubang tersebut. Sebelum diuruk, tersangka menuangkan semen ke dalam lubang tersebut. Agar bekas urukan tidak terlihat, tersangka mengembalikan tatanan paving yang dicongkelnya tadi,” kata Kombes Pol Setija Junianta kepada wartawan, Minggu (19/10/2014).

Diberitakan sebelumnya, pembunuhan yang terjadi di komplek perumahan Dharmahusada Indah I nomor 154 Blok B, Surabaya, pelaku mengaku sakit hati karena di marahi oleh korban. Setelah melarikan diri, tersangka berhasil ditangkap anggota Jatanras Polrestabes Surabaya di Kesamben, Malang, Sabtu (18/10/2014) sekitar pukul 23.30 WIB. (wak)

Teks Foto:
– Nur Hadi Santoso (19) warga Jombang, pelaku pembunuhan di komplek perumahan Dharmahusada Indah I nomor 154 Blok B, Surabaya.

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
28o
Kurs