Sebuah rumah terbakar di kawasan jalan Nyamplungan Surabaya, Jumat (5/9/2014). Saat ini api juga sudah merembet ke empat rumah lainnya.
Rudi Anggota PMK Pasar Turi pada Radio Suara Surabaya mengatakan, yang terbakar satu rumah namun merembet ke empat rumah lainnya yakni rumah nomor 12,14,16 dan 18.
“Lokasi kebakaran di kawasan Nyamplungan sebelum pasar dan sekarang masih proses pemadaman. Sudah diluncurkan 12 unit mobil pemadam kebakaran ke lokasi,” kata dia.
Arie Bekti Kepala Unit Pelaksana Teknis Dinas Surabaya Pusat mengatakan, saat ini api masih berkobar dan mobil PMK yang diluncurkan diantaranya dari Pasar Turi, Tambak Rejo, Pegirikan, Bulak, Menur, Grudho dan Balai Pemuda.
Sementara itu Hamin warga Nyamplungan Surabaya melaporkan, di lokasi kebakaran dipadati warga karena banyak yang melihat lokasi rumah terbakar.
“Yang terbakar itu kos-kosan sepertinya tabung elpiji yang meledak. Di lokasi sudah ada polisi dan PMK,” tambah dia. (dwi)