Sabtu, 23 November 2024

Arab Saudi Beri Perlindungan PRT Asing

Laporan oleh Restu Indah
Bagikan

Eva Sundari Anggota Komisi III DPR menilai Undang-Undang Ketenagakerjaan Arab Saudi memberi perlindungan pembantu rumah tangga asing, termasuk dari Indonesia.

“Bagus, ini kemajuan luar biasa karena kita menunggu cukup lama. Ini menjadi referensi, termasuk mendorong emerintah dan DPR untuk menuntaskan pembahasan RUU tentang Pembantu Rumah Tangga,” katanya, pada Antara.

Dia merespons pemberlakuan UU Ketenagakerjaan Arab Saudi per November 2013. Sebelumnya, Dewan Kementerian Arab Saudi pada 15 Juli 2013 telah mengesahkan UU itu.

“Saya setuju aturan hak majikan dan PRT asing dinormakan agar mengikat karena standar minimum ini biasanya menjadi muatan nota kesepahaman (memorandum of understanding/MoU). Ini bentuk konkret perlindungan bagi tenaga kerja asing,” katanya.

Meski demikian, Eva memperkirakan akan butuh perjuangan karena tidak ada di dalam rancangan RUU PRT, baik versi pemerintah maupun DPR.

Akan tetapi, calon tetap anggota DPR RI periode 2014–2019 dari Daerah Pemilihan Jawa Timur VI itu akan mengusulkannya melalui perbaikan daftar inventarisasi masalah (DIM) PDI Perjuangan.

Banyak aspirasi penting yang belum diakomodasi di dalam draf, misalnya, perspektif perlindungan keluarga buruh migran, perawat, anak buah kapal, dan penjaga toko yang poin-poinnya sedang disiapkan satuan tugas ketenagakerjaan dari grup diaspora.(ant/rst)

Berita Terkait

TERKINI POPULER TERPILIH
Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
33o
Kurs