Senin, 25 November 2024

Ancaman Banjir Hantui Jawa Timur

Laporan oleh Fatkhurohman Taufik
Bagikan

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jawa Timur minta seluruh daerah di Jawa Timur antisipasi datangnya hujan dengan curah tinggi pada pertengahan hingga akhir Januari mendatang.

”Kami sudah lakukan sosialisasi ke seluruh daerah. Data dari BMKG juga terus kita update tiap harinya,” kata Sudharmawan, Kepala BPBD Jawa Timur pada suarasurabaya.net, Kamis (16/1/2014).

Menurut dia, antisipasi diperlukan karena selain intensitas hujan cukup tinggi, angin dengan kecepatan tinggi juga akan menerjang di hampir seluruh daerah di Jawa Timur.

Data dari BMKG yang diterima BPBD menunjukkan, hujan angin ini juga akan menjadikan ombak di perairan laut Jawa akan mencapai empat meter. Sedangkan di Samudera Hindia mencapai lima meter.

Sebagai antisipasi bencana, BPBD juga telah mengirimkan peralatan penanggulangan bencana banjir ke seluruh kabupaten/kota. Beberapa peralatan yang sudah dikirimkan diantaranya adalah ratusan tenda mulai yang berbentuk tenda pleton, tenda keluarga hingga tenda posko.

Tak hanya itu, di masing-masing kabupaten/kota saat ini juga telah disiagakan minimal dua perahu karet; kemudian dua pompa air; dua genset; dua water treatment; serta ribuan kantong plastik (glangsing). (fik/ipg)

Teks Foto:
– Proses evakuasi saat terjadi banjir di Sampang, Madura, Jawa Timur beberapa waktu lalu.
Foto: Dok. suarasurabaya.net

Berita Terkait

Surabaya
Senin, 25 November 2024
28o
Kurs