Jumat, 25 April 2025

Jadwal Umroh Diundur, Penyelenggara Telan Kerugian

Laporan oleh Iping Supingah
Bagikan

Setiap awal musim umroh sering ada problem, diantaranya disebabkan jadwal buka visa tidak jelas. Kalau jadwal umroh diundur, penyelenggara umroh telan berbagai kerugian.

Seperti diungkapkan ANDI ALAMSYAH Pimpinan Shafira Tours and Travel Surabaya penyelenggara ibadah haji dan umroh. Waktu dihubungi suarasurabaya.net, Minggu (18/03), ANDI mengatakan, ia pernah mengalami kejadian serupa pada tahun 2006 lalu.

“Jika ada penyelenggara umroh yang jadwal keberangkatan pertama diundur gara-gara visa, dipastikan akan rugi nama perusahaan dan rugimoral kepada jamaah. Tidak hanya itu tapi juga rugi material masalah tiket penerbangan, dan hotel di Arab yang tentunya akan dikenakan charge karena menjadwal ulang,” ujarnya.

“Kalau rugi materi bisa dicover, tapi kalau jadwal diundur, sedangkan jadwal berikutnya pesawat penuh dan hotel penuh kan soro mbak. Misalnya kalau mau dijadwal ulang berangkat seminggu kemudian, tapi ternyata tiket penerbangan dan hotel sudah penuh diisi penyelenggara umroh yang lain, kan repot jadinya,” imbuh ANDI.

ANDI menyarankan kepada penyelenggara umroh yang saat ini termasuk yang jadwalnya diundur, sebaiknya menjelaskan sejelas-jelasnya kepada jamaah. Begitu juga dengan jamaah dimohon bersabar karena faktor diundurnya ini bukan kehendak penyelenggara umroh tapi lebih disebabkan masalah jadwal pembuatan visa yang mundur dari Kementerian Arab Saudi.

Karena itu kata ANDI, belajar dari pengalaman tahun-tahun sebalumnya pada awal musim umroh yang selalu ada problem, jadwal buka pengurusan visa tidak jelas, dan tidak transparan, jawaban dari Kementerian Arab Saudi, dan Kedutaan Arab Saudi di Jakarta tidak pernah pasti, maka Shafira tidak mau ambil resiko untuk pemberangkatan umroh pertama dijadwalkan pada 31 Maret 2007, tidak berani di pertengahan Maret.

“Belajar dari pengalaman pemberangkatan umroh tidak mepet dari estimasi. Beberapa penyelenggara optimis, tapi resikonya ya mundur seperti sekarang ini. Tapi untuk Shafira aman karena punya waktu lebih panjang hingga 31 Maret nanti,” ujarnya.

ANDI menjelaskan, mengurus visa umroh tidak gampang, perlu proses yang panjang. “Paling cepat 3 hari, tapi kalau seperti sekarang ini ya menumpuk jutaan visa jamaah dari berbagai travel penyelenggara umroh dari seluruh dunia. Saya kira bisa lebih dari 3 hari,” ungkapnya.

Teks Foto:
– ANDI ALAMSYAH (kiri) bersama ustadz JEFRI AL BUCHORI (tengah) saat umroh liburan dan tour ke medan magnet.
Foto: Dok. suarasurabaya.net

Bagikan
Potret NetterSelengkapnya

Avanza Terbalik Usai Tabrak 2 Mobil Parkir

Mobil Terbakar Habis di KM 750 Tol Sidoarjo arah Waru

Kecelakaan Dua Truk di KM 751.400 Tol Sidoarjo arah Waru

BMW Tabrak Tiga Motor, Dua Tewas

Surabaya
Jumat, 25 April 2025
33o
Kurs