Jumat, 22 November 2024

Dua Grup Band Tutup Puncak Acara HUT Ke-39 Suara Surabaya

Laporan oleh Meilita Elaine
Bagikan
Orbit Band tampil di HUT Suara Surabaya ke-39, Sabtu (11/6/2022). Foto: Meilita suarasurabaya.net

Orbit Band dan Dippydoo, menjadi dua grup band terakhir yang menutup seluruh puncak acara Hari Ulang Tahun (HUT) Suara Surabaya ke-39, Sabtu (11/6/2022).

Acara yang digelar di Suara Surabaya Center (SSC) tersebut, dimulai pukul 10.00 WIB hingga berakhir sekitar pukul 16.30 WIB.

Sempat terhenti karena pandemi, HUT Suara Surabaya Media menjadi yang pertama kalinya bagi Orbit untuk tampil di depan umum. Bahkan, ia juga membawakan satu single yang baru saja dirilis.

“Ini yang perdana, single yang saya bawain juga ada yang perdana,” kata Ricky Mappa vokalis Orbit Band kepada suarasurabaya.net.

Total ada empat lagu yang dibawakan. Pertama lagu milik Splender yang berjudul “I Think God Can Explain” serta tiga lagu miliknya sendiri yang berjudul “Aku Rindu”, “Tak Pernah Ada” dan “Memilih Sendiri”.

“Memilih Sendiri itu baru aja dirilis semingguan lalu dan ini pertama kalinta kita nyanyiin, di acara Suara Surabaya,” katanya.

Band yang berdiri sejak 15 tahun lalu itu, terdiri dari 4 personel full band. Namun dalam acara kali ini, Orbit tampil secara akustik dengan dua personel menggunakan gitar acoustic.

“saya sama Galang Dandy gitaris juga, saya biasanya vokal aja tapi kali ini juga gitaris,” ujar Ricky Mappa.

Sementara itu ada juga Dippydoo, band pop dengan sensasi electronic experimental asal Surabaya yang ternyata, sudah lebih dari empat kali perform setelah pandemi. Meski demikian, ketika pandemi, band yang baru berdiri pada 2019 itu juga sepi jadwal manggung.

“Kita tapi manfaatin waktu itu pandemi untuk rilis tiga lagu,” kata Raisa keyboardis sekaligus pendiri Dippydoo.

Total ada lima lagu Dippydoo yang dibawakan dalam acara HUT Suara Surabaya. di antaranya “Messed Up” dan “See ya”.

“Total kita punya 6 single yang sudah rilis, tapi yang ditahan ada beberapa,” kata Bella vokalis Dippydoo. (lta/bil/iss)

Dippydoo saat perform di acara HUT Suara Surabaya, Sabtu (11/6/2022). Foto: Meilita suarasurabaya.net

 

Berita Terkait

Surabaya
Jumat, 22 November 2024
31o
Kurs