Universitas Airlangga (Unair) Surabaya memberikan penghargaan kepada Radio Suara Surabaya sebagai The Most Informative Media Partner, Sabtu (10/11/2018).
Penghargaan diserahkan Prof. Nasih Rektor Unair kepada Rommy Febriansyah Direktur Keuangan Suara Surabaya Media di Gedung Rektorat Unair.
Prof. Nasih Rektor Unair mengatakan bahwa setiap tahun pihaknya selalu memberikan penghargaan kepada berbagai mitra yang telah nyata memberikan kontribusi positif secara bersama-sama.
“Penghargaan diberikan baik kepada mitra yang bergerak dalam pemerintahan, industri, pendidikan, dan bahkan media. Untuk media pemberitaan kami memberikan penghargaan kepada Radio Suara Surabaya sebagai The Most Informative Media Partner,” ujarnya.
Dengan penghargaan ini, Prof Nasih berharap, ke depannya akan semakin terjalin kerja sama yang baik antara Unair dengan Radio Suara Surabaya, untuk terus memberikan kabar atau mewartakan informasi-informasi positif yang dibutuhkan oleh masyarakat.
Sementara itu Dr. Suko Widodo Ketua Pusat Informasi dan Humas (PIH) Unair mengatakan bahwa penghargaan ini merupakan bentuk terimakasih atas segala dukungan yang telah dilakukan oleh Radio Suara Surabaya atas pemberitaan tentang Unair selama ini.
Selain itu, penghargaan ini sebagai bentuk sikap Unair atas upaya Radio Suara Surabaya yang juga menginformasikan berbagai hal seputar Unair dalam Radio dan laman website suarasurabaya.net dan berbagai media sosial yang dimiliki SS.
“Radio SS juga telah secara konsisten memberitakan informasi pendidikan yang ada pada Unair dan selalu konsisten mempublikasikan karya civitas Unair di bidang ilmu pengetahuan,” kata Suko Widodo pada suarasurabaya.net.
Selain memberikan penghargaan kepada Radio Suara Surabaya juga kepada Universiti Brunei Darussalam (UBD), Universiti Teknologi MARA (UiTM) Malaysia, dan Asia University Taiwan sebagai mitra dari luar negeri. Seluruh pihak ini kata Suko sudah berkontribusi bersama-sama untuk memajukan dan mengharumkan nama baik Unair.
Penghargaan diberikan dalam rangka memperingati Dies Natalis ke-64, Universitas Airlangga yang bertepatan dengan peringatan Hari Pahlawan 10 November. (ipg/iss)