Kamis, 28 November 2024

British Council Belajar Kultur Arek Suroboyo ke SS

Laporan oleh Ika Suryani Syarief
Bagikan

Empat orang perwakilan British Council Indonesia Foundation mengunjungi Suara Surabaya Media untuk mempelajari kultur masyarakat Kota Surabaya, Selasa (9/6/2015).

Mereka adalah Michael Little regional manager Indonesia, Daniel Salim centre manager Surabaya, Hanny Sanjaya marketing manager Surabaya dan Nisaika Henicuci marketing and operasional Surabaya.

“Suara Surabaya sangat penting di Surabaya. Kami ke sini untuk mendapat masukan tentang kultur masyarakat Surabaya,” kata Nisaika Henicuci kepada suarasurabaya.net.

Sementara, Hanny Sanjaya mengatakan, “We need support from everybody in Surabaya (Kami membutuhkan dukungan semua orang di Surabaya, red).”

Keempatnya diterima Errol Jonathans CEO Suara Surabaya Media, Eddy Prasetyo manajer New Media Suara Surabaya, Irma Budianti manajer promosi Suara Surabaya dan Indah Wulandari staf promosi Suara Surabaya.

Menurut Nisaika, British Council Indonesia Foundation atau Yayasan Dewan Inggris Indonesia memiliki misi menyebarkan Bahasa Inggris ke seluruh dunia.

“Kami baru buka di Surabaya pada bulan April lalu. Sebelumnya kami telah hadir di Medan dan Jakarta. Khusus untuk Surabaya, sasaran kami adalah level learner atau siswa Sekolah Dasar sampai Sekolah Menengah Atas,” kata Nisaika.

Selain memperkenalkan program British Council Indonesia Foundation, keempat orang tersebut juga melihat secara langsung aktifitas siaran di Radio Suara Surabaya.(iss)

Teks Foto:
-Perwakilan British Council Indonesia Foundation saat diterima Errol Jonathans, Eddy Prasetyo dan Irma Budianti.
-Michael Little regional manager Indonesia, Daniel Salim centre manager Surabaya, Hanny Sanjaya marketing manager Surabaya (dari kiri ke kanan).
Foto: Dwi suarasurabaya.net

Berita Terkait

Surabaya
Kamis, 28 November 2024
26o
Kurs