Kamis, 19 September 2024

Kemeriahan Puncak Jazz Traffic Festival 2024: Penampilan Memukau dan Antusiasme Penonton

Laporan oleh Muhammad Syafaruddin
Bagikan
Sukaria penonton saat penampilan Dere di MLDSPOT Stage Jazz Traffic Festival, Minggu (15/9/2024). Foto: Jazz Traffic Festival 2024

Hari terakhir Jazz Traffic Festival (JTF) 2024 pada Minggu (15/9/2024) menghadirkan suasana yang memukau dan tak terlupakan dengan penampilan spektakuler dari berbagai musisi ternama.

Penonton dimanjakan dengan alunan musik yang memikat di empat panggung utama: MLDSPOT Stage (outdoor area), BRImo Stage (Exhibition Hall), Stage Freeport Indonesia (Convention Hall), dan Stage Bus di area F&B. Berdasarkan pantauan suarasurabaya.net, tak sedikit penonton bersorak sorai dan berjoget sebagai tanda menikmati lagu.

Keseruan pun semakin meningkat dengan antusiasme penonton yang meluap-luap, ditambah testimoni positif yang menambah keistimewaan JTF 2024.

Aprilia salah satu penonton mengungkapkan bahwa suasana hari kedua terasa semakin memanas dan seru dibandingkan hari pertama. Penampilan musisi favoritnya, seperti The Skuy dan Yovie & Nuno, menjadi highlight yang sangat dinantikannya.

“The Skuy bagus sekali penampilannya, suka. Ini gak sabar mau lihat penampilan Yovie & Nuno,” tanggapnya bersemangat

Salah satu lagu dari The Skuy, “Karlina” mendapatkan tempat istimewa dalam playlist Aprilia di Spotify. Pengalaman pertamanya menonton konser ini menjadi momen yang sangat berkesan, serta menetapkan standar baru bagi pengalaman menonton konsernya di masa depan.

“Karlina bakal masuk playlist terbaruku sih,” pungkas wanita asal malang ini.

Di sisi lain, Hade sangat menantikan penampilan spesial dari musisi legendaris Vina Panduwinata yang dijadwalkan tampil pukul 22.00 WIB nanti.

“Sebelumnya hampir semua pengen saya tonton. Selain itu (Vina Panduwinata), Yovie & Nuno worth it untuk ditonton,” ujar Hade General Manager Kopelindo Travel Services Surabaya.

Hade, yang pernah menjadi drummer artis kenamaan Vina Pandu   winata itu, mengaku sangat ingin mendengarkan lagu berjudul “Biru.” Ia juga menilai bahwa JTF 2024 adalah event yang sangat keren.

“Sumpah ini keren, apalagi ini yang ke-11 kalinya to? jadi ya keep on working guys, keren,” tanggapnya.

Di akhir, Hade menambahkan bahwa musik merupakan bahasa universal dan mengusulkan agar acara seperti Jazz Traffic bisa digelar lebih sering.

“Kalau bicara Jazz Traffic, kita bicara musik itu sendiri. Musik itu kan bahasa universal, kalau boleh saran mungkin event-event seperti ini ga perlu harus langsung besar, tapi mungkin bisa dilakukan per bulan sama teman-teman Suara Surabaya,” pungkasnya.

Untuk diketahui, Jazz Traffic Festival akan digelar selama dua hari yakni pada 14-15 September 2024 di Grand City Surabaya.

Selama dua hari, JTF 2024 akan menyuguhkan penampilan 37 artis dan band ternama, di antaranya adalah, Kahitna, The Changcuters, Nadin Amizah, Coldiac, Tompi, Dua Empat, Nonaria, Barry Likumahuwa, Jamie Aditya, Sara Fajira X Clara X Eddie Tripleks, Echa Soemantri & Friends, Raditya Mahendra, Danyannisa, Dava Giustizia, Gwennia Wibisono, AYOX And Three Fingers, Celia Noreen and Her Band, Semeru Police Band, Fusion Jazz Community, Maliq & D’essentials, Yovie & Nuno, Vina Panduwinata, Reality Club, Mocca, Trisum, The Bakuucakar, Ardhito Pramono, Masdddho x Mr. Jono Joni, Dere, The Lantis, Suara Kayu, MLD Jazz Project, The Skuy, Eazy Musiq, Naomi Olivia, Kemisan Jazz, dan Jazz in Gresik. (feb/saf/faz)

Berita Terkait

..
Potret NetterSelengkapnya

Kebakaran Pabrik Plastik di Kedamean Gresik

Kecelakaan Mobil Box di KM 12 Tol Waru-Gunungsari

Pipa PDAM Bocor, Lalu Lintas di Jalan Wonokromo Macet

Surabaya
Kamis, 19 September 2024
25o
Kurs