Minggu, 19 Januari 2025

4 Band Meriahkan JTOM ke-8, Panaskan Suasana Jelang Jazz Traffic Festival

Laporan oleh Risky Pratama
Bagikan
Jazz in Gresik saat mengiringi salah satu penonton gelaran Jazz Traffic On The Move (JTOM) di Mie Mapan yang berlokasi di Jalan Imam Bonjol No. 129 Dr. Soetomo, Tegalsari, Surabaya, Jumat (9/8/2024). Foto: Chandra surarasurabaya.net

Empat band memeriahkan gelaran Jazz Traffic On The Move (JTOM) awal Agustus ini di Mie Mapan yang berlokasi di Jalan Imam Bonjol No. 129 Dr. Soetomo, Tegalsari, Surabaya, Jumat (9/8/2024).

Keempatnya yakni Pelin, Jazz in Gresik, Eazy Musiq dan Lealona. Seluruhnya tampil bergantian mulai pukul 16.00 hingga 21.30 WIB.

Vetto Pravesta Avianto tim Promotion and Event Suara Surabaya (SS) Media mengatakan, JTOM ini merupakan pemanasan menuju puncak Jazz Traffic Festival 2024 yang akan digelar di Grand City Surabaya, pada 14-15 September mendatang.

“Hari ini kita senang-senang dalam Jazz Traffic On The Move, rangkaian Jazz Traffic Festival sebelum September nanti,” katanya kepada suarasurabaya.net.

Gelaran JTOM ini spesial, kata dia, karena semakin dekat dengan puncak acara. Apalagi saat ini para guest star juga sudah diumumkan dan masih ada potensi bertambah lagi daftar list band atau musisi yang akan tampil di Jazz Traffic Festival.

“Kita sampai sekarang line up sudah ada 23 guest star, dan sampai di hari nanti H bakal menambah beberapa guest star lagi,” ucapnya.

Di Agustus ini, lanjut Vetto, rencana akan diadakan JTOM dua kali. Yakni, setelah tuntas di awal Agustus ini, akan ada lagi di akhir Agustus sebelum memasuki puncaknya di September mendatang.

Sementara itu, Nanda Bayu vocalis Eazymusiq yang tampil pada JTOM hari ini, mengaku senang karena bisa menyanyikan lagu-lagunya dalam gelaran JTOM.

“Yang pasti kita sudah nyiapin aransemen. Spesial juga, kita bawakan secara live lagu yang akan rilis dua minggu lagi setelah ini,” ucapnya.

Total lagu yang dibawakan oleh Eazymusiq dalam JTOM, ada tujuh lagu. Mereka tampil di hadapan puluhan audien yang berada di mie mapan venue JTOM.

Selain Eazymusiq, Pelin, Jazz in Gresik, dan Lealona juga tampil dengan membawakan beberapa lagu secara bergantian. Seluruhnya memeriahkan gelaran JTOM di awal Agustus ini.

Seperti diketahui, selain menyuguhkan empat band dan musisi, SS Media juga memberi penawaran spesial tiket Jazz Traffic Festival.

Yakni, terdapat pemotongan harga. Untuk one day pass dari harga Rp299.000 menjadi Rp200.000, dan untuk two day pass dari Rp439.000 menjadi Rp400.000. Penjualan tiket dengan harga miring itu, berlaku selama gelaran JTOM berlangsung. (ris/bil)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
26o
Kurs