Baru saja kembali melanjutkan kiprah bermusiknya setelah vakum selama tujuh bulan lamanya, Raisa Andriana Putri atau akrab disapa Raisa kembali hadir di ruang dengar para penggemarnya. Comeback ini ditandai dengan pemutaran single terbarunya bertajuk Kembali secara live streaming.
Lagu berjudul Kembali ini merupakan karya pertama Raisa setelah menjadi ibu. Dalam pengerjaannya, wanita kelahiran 29 tahun lalu ini bekerja sama dengan Mikha Angelo. Keduanya sudah lama menjadi fans berat satu sama lain dan baru dipertemukan untuk berkolaborasi menulis lirik di lagu Kembali ini. Selain Mikha, Gamaliel GAC juga terlibat sebagai vocal director, dan juga Marco Steffiano sebagai produser.
Raisa sebelumnya mengumumkan akan kembali ke dunia musik melalui sebuah video di YouTube yang ia rilis di awal 2019. Video itu memuat perjalanan karier bermusiknya sejak 2015 sampai 2018. Pada pertengahan video tertulis pernyataan singkat Raisa. Tulisan berwarna putih dengan huruf kapital itu seakan menjawab dan menegaskan, “Am I done? No, not at all….”
Setelah itu terlihat dokumentasi Raisa saat menulis lirik dan meracik musik. Video itu lantas diakhiri logo Raisa dengan tulisan ‘2019’ di bawahnya.
Raisa akan tampil di hari pertama, Sabtu (14/9/2019), Bistar Jazz Traffic Festival 2019 di Atlantis Land Kenjeran Park, Surabaya.
Presale tiket Bistar Jazz Traffic Festival 2019 sudah dibuka mulai hari ini, Senin (29/7/2019). Harganya Rp175.000 (One Day) dan Rp350.000 (All Day). Nominal ini sudah termasuk tiket masuk Ken Park dan wahana permainan di Atlantis Land.
Harga tiket berubah secara progresif setiap tiga hari dengan harga tiket terakhir pada 9-14 September 2019 senilai Rp450.000 (One Day) dan Rp825.000 (All Day). Jadi, tunggu apalagi? Segera dapatkan tiketmu di 3 Ticket Box ini:
Radio Suara Surabaya
Jl. Wonokitri Besar 40 C, Surabaya
Telp. (031) 5683040
Senin-Minggu 08.00 – 22.00
M Radio
Jl. Ngagel Madya 15-15A, Surabaya
Telp. (031) 99443333
Senin-Minggu 08.00 – 22.00
Atlantis Land – Ken Park
Jl. Sukolilo 100, Surabaya
Office Ken Park
Senin-Minggu 09.00 – 15.00
Syarat dan ketentuan pembelian tiket yaitu harus menunjukkan identitas yang masih berlaku (KTP, SIM, Kartu Pelajar, atau identitas lainnya). Jika tiket hilang, yang bisa mengurus adalah pemilik identitas yang digunakan untuk membeli tiket.(iss/ipg)