Konsep baru yang diusung Bistar Jazz Traffic Festival 2019 kali ini tidak hanya menikmati musik sambil menjajal wahana di Atlantis Land. Tapi Bistar Jazz Traffic Festival 2019 juga akan menjual tiket dengan harga khusus untuk satu panggung yang berada di luar area Atlantis Land.
Wahyu Widodo (Doddy) Ketua Umum Panitia Bistar Jazz Traffic Festival 2019 mengatakan, jazz lovers bisa mendapatkan tiket one stage special ticket hanya dengan harga Rp50 ribu saja.
“Karena animo Jazz Lovers tinggi jadi sangat memungkinkan ada konsep ini. Dan bagi yang tidak kebagian tiket dengan harga khusus kami beri kesempatan,” kata Doddy pada suarasurabaya.net.
Namun dengan tiket one stage special ticket ini, kata Doddy, jazz lovers hanya bisa menikmati sajian musisi di Bank Jatim stage. Stage ini berada di luar area Atlantis Land.
“Jadi pemegang tiket ini hanya bisa menikmati sajian musik di stage yang ada di luar area Atlantis Land. Tapi Rp50 ribu ini tidak termasuk tiket masuk Kenjeran Park,” ujar dia.
Adapun harga tiket masuk Kenpark:
– Mobil dan 2 penumpang dikenakan Rp20.000, selebihnya per kepala tambah Rp5.000
– Motor dan 2 penumpang dikenakan Rp15.000, selebihnya per kepala tambah Rp5.000
– Tanpa bawa kendaraan (jalan kaki) dikenakan Rp5.000 per orang
Parkir di dalam area Kenpark
– Sepeda motor Rp3.000
– Mobil Rp5.000
Musisi yang dijadwalkan manggung di One Stage Special Ticket yakni, Didi Kempot, Andra And The Backbone, Letto, The Cangcuters, Disco Pantera dan sejumlah musisi lainnya.
Penjualan tiket one stage special ticket ini akan dibuka mulai Selasa (10/9/2019) pukul 00.00 WIB di www.jazztraffic,com dengan kuota terbatas. So grab it fast! (dwi/rst)