Minggu, 19 Januari 2025

Setelah Mengantre, Ratusan Penonton JTF 2018 Berburu Merchandise

Laporan oleh Anggi Widya Permani
Bagikan
Setelah mengantre cukup panjang, ratusan penonton langsung memadati stand merchandise dari Jazz Traffic Festival 2018. Foto: Denza suarasurabaya.net

Setelah mengantre cukup panjang, ratusan penonton langsung memadati stand merchandise dari Jazz Traffic Festival 2018 yang tidak jauh dari pintu masuk penukaran tiket. Adapun barang yang tersedia ada 8 item. Mulai dari T-shirt JTF biasa, T-shirt JTF Special Edition, topi, tas, gelang, lampu, gantungan dan stiker.

Fitriana Ayu Tim Merchandise mengatakan, dari sekian barang yang disediakan di stand, merchandise yang paling banyak dimintai penonton sampai saat ini yaitu T-shirt JTF Special Edition. Karena bahan kain jelas berbeda dengan kaos biasa dan lebih nyaman.

“Sejauh ini yang paling banyak T-Shirt, karena memang bahannya nyaman sekali. Tapi barang lainnya yang sering dicari juga banyak, seperti tas,” kata Ayu, Sabtu (25/8/2018).

Ayu mengatakan, untuk T-Shirt JTF kali ini lebih banyak pilihannya. Mulai dari design dan juga ukuran kaos. Selain itu, merchandise yang tersedia kali ini juga sangat terbatas. Terutama lampu JTF yang tersedia hanya 50 pcs.

“Kalau kaos biasanya hari kedua sudah mulai menipis stoknya. Karena banyak yang nyari. Terus ada juga yang terbatas yaitu lampu JTF. Ini menarik sekali, bisa dipajang di ruang tamu, kamar dan menggunakan kabel USB,” kata dia.

Sementara itu, Rohman salah satu penonton yang juga pelajar mengaku tertarik dengan merchandise JTF 2018 kali ini. Dia membeli T-Shirt JTF 2018 Special Edition dan satu tas. Dia mengaku, ini pertama kalinya hadir ke acara JTF dan sangat menantikan artis idolanya, yaitu HiVi.

“Ini pertama kalinya saya kesini. Sengaja tidak membawa tas, karena saya dengar ada merchandise tas. Jadi saya beli, langsung saya pakai. Pengen banget nonton HiVi,” kata dia. (ang/dwi)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
26o
Kurs