Sabtu, 23 November 2024

ILP Sukses Bikin Ratusan Penonton Angguk-Angguk

Laporan oleh Anggi Widya Permani
Bagikan
Penonton Showcase Indra Lesmana Project (ILP) di Suara Surabaya Center, Rabu (30/6/2018) malam. Foto: Anggi suarasurabaya.net

Ratusan penonton larut dalam hentakkan musik progessif metal yang dibawakan oleh Indra Lesmana Project (ILP), di Suara Surabaya Center, Sabtu (30/6/2018). Tidak sedikit, mereka mengangguk-anggukkan kepalanya, seperti para personel ILP yang memainkan alat musiknya penuh dengan semangat.

Showcase kedua di Surabaya ini, juga tidak disia-siakan oleh para penonton untuk mengabadikan penampilan ILP, melalui kameranya masing-masing. Bahkan, beberapa diantaranya juga terlihat memanfaatkan fitur live di salah satu media sosial.

Di tengah acara, Indra Lesmana sempat menghentikan penampilannya, karena ingin memberikan kesempatan untuk para penonton foto bersama. “Di akhir acara, saya selalu mengadakan foto bersama. Dari showcase kemarin, banyak yang tidak kebagian foto bersama karena terburu-buru pulang. Nah sekarang, saya ingin foto bersama dengan warga Surabaya yang penuh semangat ini,” kata Indra, saat diatas panggung.

Mendengar hal itu, sontak membuat para penonton bersemangat dan gembira karena bisa berfoto bersama dengan ILP beserta seluruh para penonton. Indra bersama personelnya merapat duduk diatas panggung, menghadap ke background panggung dan membelakangi penonton. Sementara itu, para penonton yang dibawah panggung merapatkan diri, sambil menunjukkan jarinya ala metal.

Setelah foto bersama, ILP melanjutkan kembali performnya. Musik progessif metal dari ILP, semakin membakar semangat para penonton. Mereka ikut berteriak mengikuti suara sang vokalis dan mengangguk-anggukkan kepalanya. Tidak jarang, suara tepuk tangan penonton juga terdengar, untuk memberikan apresiasi penampilan dari ILP malam ini. (ang/iss)

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
31o
Kurs