Minggu, 19 Januari 2025

Percepat Akselerasi Skill Anak Didik Jenjang SMK Hadapi MEA

Laporan oleh Sentral FM Lumajang
Bagikan

Dinas Pendidikan kabupaten Lumajang percepat peningkatan akselerasi skill bagi anak didik di jenjang SMK (Sekolah Menengah Kejuruan) menghadapi MEA (Masyarakat Ekonomi ASEAN) 2015.

Drs Asep Bambang Sekretaris Dinas Pendidikan (Dindik) Kabupaten Lumajang kepada Sentral FM, Rabu (4/2/2015), mengatakan bahwa peningkatan kompetensi kemampuan atau skill anak didik jenjang SMK telah menjadi prioritas untuk terus dikembangkan selama beberapa tahun terakhir.

“Bahkan, kami telah menerapkan program 40-60 atau 30-70 bagi anak didik jenjang SMK. Artinya, 40 persen atau 30 persen adalah kuota untuk anak didik SMA dan 60 persen atau 70 persen untuk kuota anak didik jenjang SMK,” katanya.

Hal itu, lanjut dia, berarti Dindik Kabupaten Lumajang sangat mendukung kesiapan untuk mencetak tenaga kerja siap pakai dengan skill atau kemampuan yang kompeten.” Bahkan, anak didik jenjang SMK nantinya juga akan diberikan sertifikasi bagi bidang keahlian yang ditekuni,” paparnya.

Sehingga pengembangan-pengembangan yang dilakukan di sekolah kejuruan terus dilakukan percepatan akselerasi.” Tujuan utamanya untukmengejar MEA, sehingga tenaga kerja yang dihasilkan siap pakai dengan kompetensi keahlian disesuaikan sertifikasi yang dimiliki,” terangnya.

Diharapkan, lanjut dia, melalui percepatan akselerasi ini maka output Sekolah Kejuruan bisa mempersiapkan diri di masa-masa yang akan datang. Yakni dengan menyesuaikan dengan bidang-bidang keahlian yang dibutuhkan pasar kerja.

Di Kabupaten Lumajang prosentase anak didik jenjang SMK dengan SMA secara bertahap telah menyesuaikan dengan target program yang telah diterapkan. Sampai Tahun ini, jumlah anak didik SMK sudah mendekati angka 50 persen dibandingkan anak didik SMA.

“Bahkan untuk siswa kelas 1 SMK sudah mencapai 60 persen jumlahnya dibandingkan siswa SMA. Kami targetkan dalam 2 tahun sampai 3 tahun mendatang, perbandingkan anak didik SMK dan SMA mencapai 60 persen berbanding 40 persen. Angka ini sudah ideal untuk menjawab tantangan pasar kerja yang dibutuhkan saat ini,” pungkas dia. (her/dwi)

Teks Foto :
– Potret unjuk karya siswa SMK di Kabupaten Lumajang.
Foto : Sentral FM.

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
24o
Kurs