Angin Puting Beliung menerjang tujuh Kecamatan di Kabupaten Lumajang, Kamis (12/2/2015).
Kiki dari Radio Sentral Lumajang pada Jaring Radio Suara Surabaya, melaporkan, kata Purwanto, Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lumajang, tujuh Kecamatantersebut adalah Kecamatan Kota Lumajang, Tekung, Kunir, Randuagung, Sukodono, Tempeh dan Pasirian.
“BPBD cukup kewalahan menangani kejadian bencana ini sekaligus karena banyak titik yang harus didatangi. Kami memfokuskan penanganan terhadap pohon tumbang yang menganggu arus lalu-lintas terlebih dulu,” katanya.
Purwanto mengatakan tidak ada korban jiwa dalam musibah kali ini. Angin yang disertai hujan deras hanya merobohkan pepohonan dan memporak porandakan atap sejumlah bangunan.(her/iss/rst)
Teks Foto :
– Pohon tumbang diterjang hujan deras disertai angin puting-beliung.
Foto : Sentral FM.