Puncak peringatan HUT RI Ke-69 yang dilaksanakan kalangan pecinta alam dan wisatawan di Gunung Semeru akan digelar pada 17 Agustus di 3 titik yang direkomendasikan Balai Besar TNBTS (Taman Nasional Bromo Tengger Semeru) selaku pengelola kawasan.
Diantaranya di Kalimati, Ranu Kumbolo dan Ranu Pane. Kegiatan ini telah menyedot ribuan pendaki yang sampai hari ini, Rabu (13/8/2014), terus berdatangan ke Gunung tertinggi di Pulau Jawa ini.
Namun, para pendaki diminta untuk mempersiapkan bekal logistic dengan asupan kalori yang cukup dan perlengkapan standar guna menahan hawa dingin.
Hal ini untuk menangkal kemungkinan serangan hipotermia. Karena, hari-hari ini suhu di Gunung Semeru super dingin dan bahkan bisa mencapai 0 derajat celcius yang merupakan titik beku.
“Suhu di Gunung Semeru saat ini berkisar antara 0 derajat celcius sampai 5 derajat celcius,” kata DR Ir Ayu Dewi Utari, Msi Kepala Balai Besar TNBTS.
Disisi lain, Peltu TNI Sugiono pelatih Tim SAR Kabupaten Lumajang telah menyiagakan personilnya untuk peringatan 17 Agustus di tiga titik tersebut.
Total 30 personil Tim SAR rutin siaga setiap hari. Sedangkan, 20 personil diantaranya bersifat on call yang sewaktu-waktu bisa dimobilisasi menghadapi kejadian tertentu.
“Tapi pada dasarnya semua personil siap digerakkan, bergabung dengan tim reaksi cepat yang ada di Kodim maupun di lokasi,” demikian pungkas Peltu Sugiono. (her/ain)
Teks Foto :
– Potret pendakian Gunung Semeru.
Foto : Sentral FM