Tim Cook CEO Apple Inc, iPhone SE yang baru saja diluncurkan bisa mendapatkan respons yang positif dari pasar, termasuk menarik pengguna Android berpaling ke gawai tersebut.
Cook, dikutip dari laman 9to5mac yang dilansir Antara, Sabtu (2/5/2020), menyatakan hal tersebut saat menjawab pertanyaan tentang respons pasar-pasar tertentu soal iPhone SE, dalam laporan keuangan Apple kuartal kedua 2020.
Menurut dia, gawai murah tersebut akan lebih laris di tempat-tempat yang penduduknya berpenghasilan rendah dan bisa saja menarik sejumlah pengguna Android untuk ganti ke iPhone.
“iPhone SE bisa di mana saja, tapi, saya kira akan lebih baik di tempat yang berpenghasilan rendah. Saya kira akan ada sejumlah orang yang berganti ke iOS. Ini tawaran yang tidak biasa. iPhone SE memakai mesin di ponsel terbaik kami, dalam kemasan yang terjangkau dan lebih cepat dari ponsel Android tercepat. Ini tawaran yang luar biasa,” kata Cook tentang iPhone SE.
Cook saat acara tersebut juga ditanya mengenai anggapan bahwa iPhone SE merupakan strategi mereka untuk memperbaiki struktur harga di ponsel Apple.
Sang CEO membantah pendapat tersebut, menurutnya, Apple ingin memberikan produk terbaik dengan harga yang bagus.
“Kami selalu memberikan produk terbaik dengan harga yang bagus. Strategi dasar kami sama sekali tidak berubah,” kata Cook.
Dia juga mengingatkan bahwa cukup lama Apple tidak memproduksi iPhone SE. Ponsel tersebut pertama kali muncul pada 2016.(ant/tin/ipg)