3D Emuseum berteknologi Augmented Reality karya ITS digandrungi generasi milenial di Ritech Expo 2019 pada Selasa (27/8/2019) di Lapangan Puputan, Renon, Denpasar, Bali. Pantauan suarasurabaya.net, mayoritas pengunjung yang mencoba teknologi ini masih memakai seragam putih abu-abu.
Augmented Reality yang disematkan memungkinkan pengunjung merasakan suasana memasuki museum dan merasakan langsung berinteraksi dengan barang-barang yang ada di museum virtual itu.
Andika Hadi Pratama siswa SMK TI Bali Global Denpasar yang sempat mencoba bermain 3D Emuseum mengaku terhibur dengan teknologi ini. Ia mengaku, benda-benda di museum virtual ini terlihat nyata.
Tampilan 3D Emuseum yang dilihat pengunjung dengan teknologi Augmented Reality. Foto: Baskoro suarasurabaya.net
“Kayak nyata gitu. Gerakan tangannya juga tadi terasa nyata. Daripada di museum beneran, Lebih seru kayak gini, kayak main game,” jelas Andika usai mencoba 3D Emuseum.
Di sisi lain, Prof. Mochamad Ashari Rektor ITS mengatakan, ITS sengaja memamerkan teknologi ini di gelaran Ritech Expo 2019 Bali. Menurutnya, masyarakat perlu tahu implementasi dari teknologi yang belum banyak dikembangkan ini.
“Ini jadi inovasi, untuk sesungguhnya sangat menarik. Masyarakat perlu tahu, implementasinya belum banyak. Kedepan mungkin (masyarakat, red) cukup berkunjung ke tempat sana, ke museum virtual kita bisa datang kemana saja. Masuk ke dalam, berinteraksi. Itu bisa. Dengan virtual tentunya,” ujar Ashari ketika berkunjung ke booth ITS pada Selasa (27/8/2019).
Ia juga mengatakan, ini merupakan salah satu inovasi di bidang IT. Ke depan, Rektor ITS itu berencana akan mengembangkan teknologi ini untuk kebutuhan pengajaran praktikum di ITS.
“Nanti implementasonya akan banyak, khususnya nanti kalau sudah teknologi 5G, sekarang masih 4G, itu akan lebih luas lagi pemakaiannya,” jelasnya.
Saat ini, 3D Emuseum sudah dimanfaatkan di Museum Mpu Tantular Sidoarjo. Item-item patung dan benda lain yang ada di museum virtual ini juga diadopsi dari koleksi museum di Sidoarjo tersebut.
Sebagai informasi, Ritech Expo 2019 menjadi bagian perayaan Hari Kebangkitan Teknologi Nasional (Hakteknas) 2019. Gelaran ini merupakan ajang pameran hasil riset dan inovasi karya anak bangsa. Ritech Expo 2019 diadakan selama empat hari, mulai Minggu (25/8/2019) hingga Rabu (28/8/2019). (bas/iss/ipg)