Sempat akan dirilis pada Desember 2015 namun kemudian ditunda, pembaruan Windows 10 Mobile kini dikabarkan akan hadir Januari tahun ini.
Antara melansir pada Minggu (3/1/2016) bahwa sistem operasi tersebut tengah dalam pengujian terakhir, dan diperkirakan siap diluncurkan pada pertengahan bulan ini.
Sementara itu, operator telekomunikasi lainnya, Movistar, asal Spanyol, memperkirakan dapat mendorong penggunaan Windows 10 Mobile mulai akhir bulan ini.
Dalam akun Twitternya, @LumiaHelp, Microsoft mengungkapkan bahwa pembaruan Windows 10 Mobile akan segera hadir.
Menurut laman Microsoft Mobile, handset yang akan menerima pembaruan Windows 10 Mobile harus memiliki setidaknya memori internal 8GB.
Laman tersebut juga menyebutkan bahwa tidak semua ponsel akan mendukung semua fitur Windows 10. Pasalnya, sejumlah fitur memerlukan perangkat keras yang lebih canggih.
Hanya ponsel dengan sistem operasi seperti Lumia Denim (versi OS 8.10.14219.341, atau lebih tinggi) yang akan mendapatkan pembaruan Windows 10 Mobile.
Untuk mengetahui versi software yang berjalan di handset mereka, pengguna dapat menuju Settings > about > more information, dan dapat menuju Settings > extras+info untuk mengetahui rilis software terbaru.(ant/dop)