Sabtu, 23 November 2024

Terkendala Paspor, 316 CJH Belum Dapat Kloter

Laporan oleh Tito Adam Primadani
Bagikan
Ilustrasi.

Sekitar 316 calon jamaah haji Kabupaten Mojokerto yang terkendala paspor, belum mendapatkan kloter keberangkatan.

Fani dari Radio Maja Mojokerto dalam Jaring Radio Suara Surabaya, Rabu (3/8/2016) melaporkan, Mukti Ali Kepala Seksi Penyelenggara Haji dan Umroh Kementerian Agama Kabupaten Mojokerto mengatakan, jadwal penetapan pindah kloter bagi calon jamaah haji yang belum menyelesaikan paspor dan visa pada Senin (1/8/2016).

“Tapi masih banyak daerah yang belum menyetorkan nama calon jamaah haji ke Kantor Wilayah Kementrian Agama Jawa Timur, sehingga pembagiannya juga ikut molor,” kata Mukti Aji

Jumlah calon jamaah haji asal Kabupaten Mojokerto yang diproyeksikan pindah kloter ada 316, jumlah ini tergantung upaya menyelesaikan paspor dan visa yang bermasalah.

Sementara calon jamaah haji Kabupaten Mojokerto, terbagi menjadi 3 kloter yang akan diberangkatkan pada (21/8/2016). Sementara calon jamaah haji yang bermasalah, akan ditempatkan di kloter luar daerah mulai dari kloter 16 sampai 30. (iml/ipg)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
26o
Kurs