Sabtu, 30 November 2024

Jemaah Haji Nafar Awal Jalani Lontar Jumrah Terakhir

Laporan oleh Eddy Prastyo
Bagikan
Jemaah haji di terowongan muaisim menuju jamarat. Foto: Eddy suarasurabaya.net

Jemaah haji yang mengikuti nafar awal, menjalani lontar jumrah terakhir di Mina, Rabu (14/9/2016). Lempar jumrah berlangsung Selasa (13/9/2016) pada jam-jam afdol yaitu setelah shalat Dhuhur pukul 17.00 waktu Arab Saudi.

Jemaah haji Indonesia kloter pertama mengambil nafar awal karena harus kembali ke Tanah Air, Sabtu, 17 September 2016.

Proses terakhir ibadah haji setelah lempar jumrah adalah ibadah tawaf ifadah dan tawaf wada. Jemaah akan melaksanakannya Kamis (15/9/2016) di Masjidil Haram, setelah lontar Aqobah.

Sementara itu, sebelum ibadah Armina, Nurlela seorang jemaah haji kloter Surabaya 01 asal Sumenep mengikuti safari wukuf karena kondisinya tidak memungkinkan. Sampai kini Nurlela masih di rumah sakit haji Arab Saudi karena menderita kanker leher rahim.(edy/iss/ipg)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 30 November 2024
28o
Kurs