Minggu, 19 Januari 2025

Enam Embarkasi Telah Selesai Berangkatkan Seluruh Jamaahnya ke Tanah Suci

Laporan oleh Dwi Yuli Handayani
Bagikan

Sebanyak enam embarkasi sudah selesai memberangkatkan seluruh jamaahnya ke tanah suci.

Alaudin Petugas Siskohat di Jeddah pada Radio Suara Surabaya mengatakan, keenam embarkasi itu yakni Balikpapan 25 kloter, Batam 29 kloter, Lombok 11 kloter, Medan 15 kloter, Padang 13 kloter dan Palembang 13 kloter.

“Sedangkan embarkasi yang masih belum memberangkatkan seluruh jamaahnya diantaranya embarkasi Solo, Surabaya, Banjarmasin, Jakarta, Ujung Pandang dan Aceh,” kata dia.

Untuk total jamaah yang sudah tiba di tanah suci, lanjut dia, ada 293 kloter dengan jumlah 122.388 jamaah. Sebanyak 279 kloter sudah berada di Mekkah dan 11 kloter sisanya masih berada di Mekkah dan akan segera diberangkatkan ke Mekkah.

“Tadi pagi kloter 50 dan 51 embarkasi Surabaya sudha mendarat di Bandara King Abdul Aziz. Sedangkan nanti sore yang akan mendarat di bandara kloter 52 dari Bojonegoro. Namun untuk total kloter yang masih akan datang lagi ada 14 kloter,” katanya. (dwi)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
31o
Kurs