Jumat, 22 November 2024

Calon Jamaah Haji Kloter 16 Embarkasi Surabaya Tertukar Kopernya

Laporan oleh Desy Kurnia
Bagikan

Budi Leksono, Reporter Radio Suara Surabaya yang turut serta menjalankan ibadah haji di Makkah melaporkan sebuah insiden kecil tertukarnya koper warnai keberangkatan Calon Jamaah Haji Kloter 16 Embarkasi Surabaya.

“Kloter 16, Alhamdulillah saat ini sudah sampai di Madinah. Meski demikian sedikit ada insiden kecil di mana sejumlah koper jamaah tertukar dan berada di hotel yang berbeda,” katanya.

Untuk Kloter 16, jamaah yang berjumlah 450 orang dibagi menjadi dua untuk menginap di dua hotel yang berbeda. Akan tetapi, karena kurang koordinasi, sejumlah koper jamaah berada di hotel yang berbeda dengan hotel tempat jamaah menginap.

“Biasanya satu kloter berada dalam hotel yang sama, hanya ini karena kurang koordinasi sehingga ada insiden kecil. Namun, jamaah tetap khusyuk menjalankan ibadah dan mengikuti serangkaian kegiatan yang sudah diagendakan masing-masing ketua regu,” paparnya.

Secara terpisah, Alaudin Petugas Siskohat yang berada di Jeddah juga memberikan kabar bahwa hingga hari ini sudah sebanyak 107 kloter yang sudah mendarat di Jeddah.

“Dalam sehari ada tujuh kloter dan baru saja satu kloter dari Embarkasi Solo mendarat di Jeddah,” ungkapnya.

Sementara itu, diketahui Kloter pertama saat ini sudah mulai bergerak ke Makkah dan semua kegiatan calon jamaah haji di Arab Saudi berjalan lancar dan angkutan bus yang membawa jamaah beroperasi 24 jam. (ain/ipg)

Berita Terkait

Surabaya
Jumat, 22 November 2024
31o
Kurs