
Indonesia akan segera memasuki era sangat modern dari sektor perkeretaapian di Tanah Air. Kereta canggih tersebut untuk sementara dinamai Komodo Merah, hal ini merujuk pada salah satu ujungnya yang sedikit meruncing mirip moncong hewan komodo.
Rencananya, pada Juni 2023 Komodo Merah akan dioperasikan melayani rute Jakarta-Bandung sejauh 142,3 kilometer dalam 68 kali perjalanan setiap harinya. Komodo Merah diklaim dapat melakukan perjalanan dengan rute Jakarta-Bandung hanya dalam waktu 40.