
Badan Pangan Nasional (Bapanas) mencatat harga pangan secara umum, Jumat (11/4/2025) pagi, di tingkat konsumen untuk cabai rawit merah naik menjadi Rp80.341 per kilogram (kg) dari sebelumnya Rp79.866 per kg, sedangkan daging ayam di angka Rp35.802 per kg turun dari sebelumnya Rp36.343 per kg.
Melansir Antara, data Panel Harga Bapanas di Jakarta, Jumat pukul 10.30 WIB, tercatat harga pangan lainnya di tingkat pedagang eceran secara nasional, beras premium di harga Rp15.508 per kg turun tipis dari hari sebelumnya Rp15.554 per kg.
Sedangkan harga beras medium di harga Rp13.650 per kg turun tipis dari sebelumnya Rp13.717 per kg; lalu beras stabilitas pasokan dan harga pangan (SPHP) Bulog di harga Rp12.606 per kg turun tipis dari sebelumnya Rp12.614 per kg.
Komoditas jagung Tk peternak di harga Rp5.969 per kg turun dari hari sebelumnya tercatat Rp6.202 per kg; kedelai biji kering (impor) di harga Rp10.536 per kg turun dari hari sebelumnya tercatat Rp10.672 kg.
Berikutnya komoditas bawang merah di harga Rp44.419 per kg turun dari sebelumnya tercatat Rp45.144 per kg; lalu bawang putih bonggol di harga Rp44.478 per kg turun dari hari sebelumnya tercatat Rp45.076 per kg.
Selanjutnya, komoditas cabai merah keriting di harga Rp57.418 per kg naik dari sebelumnya tercatat Rp56.645 per kg; lalu cabai merah besar di harga Rp52.016 per kg turun dari hari sebelumnya tercatat Rp53.052 per kg.
Bapanas juga mencatat komoditas daging sapi murni di harga Rp136.399 per kg naik dari sebelumnya tercatat Rp135.988 per kg. Kemudian telur ayam ras mencapai Rp29.082 per kg turun tipis dari hari sebelumnya tercatat Rp29.267 per kg.
Lalu komoditas gula konsumsi di harga Rp18.496 per kg turun tipis dari sebelumnya tercatat Rp18.550 per kg.
Kemudian, harga minyak goreng kemasan di harga Rp20.428 per liter turun dari hari sebelumnya tercatat Rp20.737 per liter; minyak goreng curah di harga Rp17.717 per liter turun dari sebelumnya tercatat Rp17.935 per liter; Minyakita di harga Rp17.584 per kg turun dari sebelumnya di level Rp17.645 per kg.
Selanjutnya, tepung terigu curah di harga Rp9.683 per kg atau turun dari sebelumnya tercatat Rp9.832 per kg; lalu tepung terigu kemasan di harga Rp12.796 per kg atau turun dari sebelumnya tercatat Rp12.982 per kg.
Berikutnya, komoditas ikan kembung di harga Rp41.799 per kg turun dari sebelumnya tercatat Rp41.870 per kg; ikan tongkol di harga Rp34.666 per kg turun dari sebelumnya Rp34.891 per kg; lalu ikan bandeng di harga Rp34.454 per kg turun dari sebelumnya Rp34.952 per kg.
Selanjutnya, garam konsumsi di harga Rp11.665 per kg naik dari hari harga sebelumnya tercatat Rp11.636 per kg.
Sementara itu, daging kerbau beku impor di harga Rp105.811 per kg turun dari sebelumnya Rp108.133 per kg; lalu daging kerbau segar lokal di harga Rp140.566 per kg turun dari sebelumnya mencapai Rp141.703 per kg. (ant/bil/ipg)