
Badan Pangan Nasional (Bapanas) mencatat harga bawang merah di tingkat konsumen sebesar Rp43.696 per kilogram (kg) atau turun dibandingkan hari sebelumnya Rp45.115 per kg, sedangkan cabai rawit merah juga turun menjadi Rp78.663 per kg dari sebelumnya Rp80.125 per kg.
Berdasarkan data dari Panel Harga Bapanas di Jakarta, Kamis (10/4/2025) pukul 10.00 WIB, harga pangan lainnya di tingkat pedagang eceran secara nasional, beras premium di harga Rp15.568 per kg naik tipis dari sebelumnya di harga Rp15.555 per kg.
Sedangkan, harga beras medium di harga Rp13.675 per kg turun tipis dari hari sebelumnya Rp13.731 per kg; lalu beras stabilitas pasokan dan harga pangan (SPHP) Bulog di harga Rp12.621 per kg turun tipis dari sebelumnya Rp12.628 per kg.
Dilansir dari Antara, Komoditas jagung di tingkat peternak di harga Rp5.981 per kg turun dari hari sebelumnya tercatat Rp6.172 per kg; kedelai biji kering (impor) di harga Rp10.629 per kg turun dari hari sebelumnya tercatat Rp10.685 kg.
Berikutnya, komoditas bawang putih bonggol di harga Rp44.535 per kg turun dari hari sebelumnya tercatat Rp45.085 per kg.
Selanjutnya, komoditas cabai merah keriting di harga Rp56.361 per kg turun dari sebelumnya tercatat Rp57.447 per kg; lalu cabai merah besar di harga Rp51.593 per kg turun dari hari sebelumnya tercatat Rp54.105 per kg.
Bapanas juga mencatat komoditas daging sapi murni di harga Rp136.917 per kg naik dari hari sebelumnya tercatat Rp136.413 per kg. Kemudian daging ayam ras Rp36.715 per kg naik tipis dari sebelumnya Rp36.641 per kg; telur ayam ras mencapai Rp29.276 per kg turun tipis dari hari sebelumnya tercatat Rp29.352 per kg.
Lalu, komoditas gula konsumsi di harga Rp18.454 per kg turun tipis dari sebelumnya tercatat Rp18.541 per kg.
Kemudian, harga minyak goreng kemasan di harga Rp20.613 per liter turun dari hari sebelumnya tercatat Rp20.658 per liter; minyak goreng curah di harga Rp17.740 per liter turun dari sebelumnya tercatat Rp17.963 per liter; Minyakita di harga Rp17.587 per liter turun dari sebelumnya di level Rp17.646 per liter.
Selanjutnya, tepung terigu curah di harga Rp9.726 per kg atau turun dari sebelumnya tercatat Rp9.814 per kg; lalu tepung terigu kemasan di harga Rp12.773 per kg atau turun dari sebelumnya tercatat Rp12.935 per kg.
Berikutnya, komoditas ikan kembung di harga Rp41.788 per kg naik dari sebelumnya tercatat Rp41.739 per kg; ikan tongkol di harga Rp34.935 per kg turun dari sebelumnya Rp34.951per kg; lalu ikan bandeng di harga Rp34.097 per kg turun dari sebelumnya Rp35.056 per kg.
Selanjutnya, garam konsumsi di harga Rp11.587 per kg turun dari hari harga sebelumnya tercatat Rp11.742 per kg.
Sementara itu, daging kerbau beku impor di harga Rp105.903 per kg turun dari sebelumnya Rp107.977 per kg; lalu daging kerbau segar lokal di harga Rp138.118 per kg turun dari sebelumnya mencapai Rp141.118 per kg. (ant/bel/ipg)