Sabtu, 18 Januari 2025

Indonesia Tegaskan Komitmen untuk Perkuat Industri Maritim

Laporan oleh Muhammad Syafaruddin
Bagikan
Suasana Sidang Technical Cooperation Committee (TC) ke-73 di Markas Besar IMO, London, Inggris. Foto: Antara/HO-Ditjen Perhubungan Laut Suasana Sidang Technical Cooperation Committee (TC) ke-73 di Markas Besar IMO, London, Inggris. Foto: Antara/HO-Ditjen Perhubungan Laut

Indonesia berkomitmen untuk memperkuat industri pelayaran dan peran perempuan di sektor maritim. Hal itu ditegaskan dalam Sidang Technical Cooperation Committee (TC) ke-73 di London, Inggris.

Indonesia berpartisipasi dalam sidang yang diselenggarakan di markas besar International Maritime Organization (IMO) di London, Inggris tersebut pada 16-19 Oktober 2023.

Delegasi yang dipimpin oleh Barkah Bayu Mirajaya mengungkapkan, sidang itu merupakan platform penting bagi negara-negara anggota IMO untuk meningkatkan pengetahuan teknis dan sumber daya yang diperlukan dalam operasi industri pelayaran yang aman dan efisien.

“TC dibentuk dengan tujuan membantu pemerintah negara-negara anggota IMO dalam mengatasi kendala teknis yang mungkin dihadapi dalam industri pelayaran,” ucap Barkah dilansir Antara pada Selasa (17/10/2023).

Dalam sidang tersebut, fokus utamanya ialah pembahasan program kerja sama teknis antara IMO dan negara-negara anggotanya.

Program itu dirancang untuk membantu pelaksanaan aturan IMO, terutama di negara berkembang. Hal ini sekaligus memperkuat peran perempuan dalam sektor maritim.

“Pemerintah Indonesia telah aktif terlibat dalam berbagai kegiatan capacity building di bawah kerangka integrated technical cooperation programme (ITCP) bersama IMO. Selain itu, Indonesia juga telah berpartisipasi dalam proyek-proyek peningkatan kapasitas IMO lainnya, seperti MEPSEAS (Marine Enviromental Protection of the South-East Asian Seas Project) dan GloFouling Project,” jelas Barkah.

Selain peran aktif dalam Sidang TC, Indonesia juga menjadi sponsor coffee break sebagai upaya mendukung pencalonan kembali Indonesia sebagai anggota Dewan IMO kategori C periode 2024-2025.

“Harapannya, melalui peran aktif Indonesia dalam TC, kapasitas industri pelayaran dapat ditingkatkan melalui program capacity building dan peran wanita dalam sektor maritim semakin diperkuat. Hal ini akan memberikan kontribusi positif dalam menjaga keselamatan dan efisiensi industri pelayaran global,” tuturnya. (ant/feb/saf/ham)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Sabtu, 18 Januari 2025
27o
Kurs