Jumat, 22 November 2024
Advertorial

Honda Catat Peningkatan Penjualan di Atas 35 Persen Sepanjang 2023, Brio Masih Jadi Favorit

Laporan oleh Tim Redaksi
Bagikan
Pameran Honda dengan special program bertajuk “Mesem" (Mei Semangat Bersama Honda) periode 10 – 14 Mei 2023. Foto: Septian Yudha suarasurabaya.net

Sepanjang Januari – April 2023, Honda mencatatkan peningkatan penjualan sebesar 35,59 persen dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu, dengan total penjualan sebesar 5,760 unit di wilayah Jawa Timur, Bali dan Nusa Tenggara.

Sementara untuk produk favorit konsumen hingga saat ini, masih dipegang Honda Brio yang kembali menjadi kontributor tertinggi dengan mencatat penjualan sebanyak 2,560 unit dengan presentase 44.44 persen dari total penjualan. Honda Brio Satya mencatat penjualan sebanyak 2,223 unit, sedangkan Honda Brio RS meraih penjualan sebesar 337 unit.

Produk SUV Honda juga menjadi salah satu pilihan dengan Honda BR-V yang berhasil mencatatkan penjualan sebanyak 702 unit, Honda WR-V terjual sebanyak 782 unit. Sementara Honda CR-V terjual sebesar 184 unit. Menjadi yang terfavorit, Honda HR-V, mencatat penjualan sebesar 1,240 unit.

Segmen lainnya, Honda City Hatchback RS meraih penjualan sebanyak 191 unit dan Honda Mobilio membukukan penjualan sebanyak 51 unit. Sementara di segmen sedan, Honda Civic mencatat penjualan sebesar 27 unit, Honda Accord membukukan penjualan sebesar 13 unit, serta  Honda City terjual sebanyak serta unit.

Wendy Miharja selaku Director Honda Surabaya Center mengatakan, dibandingkan periode yang sama tahun lalu, Honda terus mengalami peningkatan seiring dengan tren penjualan mobil di Indonesia yang terus meningkat.

“Peningkatan tersebut didukung dengan pertumbuhan ekonomi serta peningkatan daya beli masyarakat. Kami percaya Honda dapat terus berkembang dan memberikan program spesial dan aktivitas menarik khususnya di sepanjang bulan Mei 2023 untuk mempermudah konsumen dalam membeli mobil Honda,” ujar Wendy dalam keterangannya, Rabu (10/5/2023).

Honda Surabaya Center juga berinisiatif mempermudah konsumen melalui pameran Honda dengan special program bertajuk “Mesem” (Mei Semangat Bersama Honda) periode 10 – 14 Mei 2023. Pameran berlangsung di Fashion Atrium, Pakuwon Mall Surabaya dengan mengusung produk terbaru Honda Brio. Konsumen juga dapat melakukan test drive unit Honda WR-V dan All New Honda BR-V sepanjang pameran berlangsung.

Dua Mobil Brio dalam pameran Honda dengan special program bertajuk “Mesem” (Mei Semangat Bersama Honda) periode 10 – 14 Mei 2023. Foto: Honda Surabaya

Dalam kesempatan itu, Honda Surabaya Center, Main Dealer Honda wilayah Jawa Timur, Bali dan Nusa Tenggara juga menampilkan New Honda Brio untuk pertama kalinya, setelah diluncurkan pertama kali di Jakarta pada tanggal 5 Mei 2023 oleh PT Honda Prospect Motor.

Dengan mempertahankan perfoma mesin terbesar di kelasnya, karakter Fun to Drive serta harga yang value for money, model terpopuler di Indonesia ini sekarang tampil dengan desain yang lebih sporty dan stylish serta fitur yang semakin lengkap.

New Honda Brio RS kini tampil semakin stand out dimana tampilan mobil yang lebih sporty serta penambahan berbagai fitur baru. Perubahan tampilan eksterior New Honda Brio RS meliputi New LED Headlights with LED Daytime Running Light, New Dark Chrome Front Grille Design with New RS Emblem, New LED Fog Lights, New Power Retractable Black Door Mirror with LED Turning Signal, New Front Bumper Design, New Smoked Rear Combi Lamp, New Rear Bumper Design with Diffuser, New 15 Dark Chrome Sporty Alloy Wheel, serta New Smart Entry System.

Ang Hoey Tiong selaku President Director Honda Surabaya Center mengatakan, Honda Brio merupakan salah satu unit paling diminati oleh konsumen muda yang ingin memiliki mobil pertama mereka dan selalu menjadi kontribusi pertama dalam penjualan Honda wilayah Jawa Timur, Bali dan Nusa Tenggara.

“Kami percaya dengan desain eksterior dan interior yang semakin sporty dan stylish, fitur semakin lengkap, serta didukung mesin terbesar di kelasnya, New Honda Brio masih tetap menjadi produk favorit bagi konsumen,” ujarnya.

Brio Satya S M/T yang dijual dengan harga Rp171.700.000 dalam pameran Honda dengan special program bertajuk “Mesem” (Mei Semangat Bersama Honda) periode 10 – 14 Mei 2023. Foto: Honda Surabaya

New Honda Brio tersedia mulai dari New Honda Brio Satya S M/T yang dijual dengan harga Rp171.700.000, tipe E M/T dengan harga Rp184.300.000, dan tipe E CVT dengan harga Rp196.100.000. Sementara New Honda Brio RS M/T dijual dengan harga Rp238.400.000, dan tipe RS CVT dengan harga Rp248.400.000.

Honda Brio pertama kali diperkenalkan untuk konsumen di Indonesia pada tahun 2012 sebagai mobil entry level yang dirancang untuk anak muda dan first time buyer. Di pasar otomotif Indonesia, Honda Brio adalah salah satu model dengan penjualan tertinggi, bahkan Honda Brio pernah memecahkan rekor sebagai mobil dengan penjualan tertinggi di Indonesia pada tahun 2020, 2022, dan berlanjut hingga kuartal pertama tahun 2023.

Secara total, Honda Brio juga telah mencatat total penjualan lebih dari 500 ribu unit di Indonesia sejak awal diluncurkan hingga sekarang. (adv/bil/ipg)

Berita Terkait

Surabaya
Jumat, 22 November 2024
36o
Kurs