Sabtu, 18 Januari 2025

Bank Indonesia Jajaki Peluang Bayar Tarif Jalan Tol Pakai QRIS

Laporan oleh Risky Pratama
Bagikan
Doddy Zulverdi Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Jawa Timur (KPw BI Jatim) saat berada di Kantor BI Jatim, Selasa (8/8/2023). Foto: Risky suarasurabaya.net

Bank Indonesia (BI) berencana akan menerapkan pembayaran tarif jalan Tax on Location (Tol) menggunakan scan barcode Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS).

Doddy Zulverdi Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Jawa Timur (BI Jatim) mengatakan, upaya perubahan tersebut merupakan bagian dari program BI untuk mendorong digitalisasi di Indonesia.

“Saat ini yang sudah sama-sama kita ketahui adalah kartu e-Money, itu yang sekarang kita terapkan di seluruh Indonesia, dan itu luar biasa karena bisa mengubah mindset pengguna tunai jadi pakai kartu elektronik. Apakah akan perubahan lagi? Setiap tahun akan ada evaluasi bagaimana kesiapannya, tetapi pasti ada perubahan yang ke arah digitalisasi,” ucapnya di Kantor BI Jatim, Selasa (8/8/2023).

Upaya penerapan pembayaran di zaman modern itu, kata dia, tidak bisa hanya dilakukan oleh BI saja, tetapi harus ada sinergi dengan berbagai pihak yang bersangkutan, seperti pemerintah daerah, pemerintah pusat, kementerian perhubungan, hingga pemilik otoritas Tol.

“Jadi itu upaya-upaya dari BI bekerjasama dengan pemerintah daerah hingga pusat untuk mendorong digitalisasi, salah satunya di transportasi,” tuturnya.

Selain itu, untuk menuju pada penerapannya, ia juga mengungkapkan bahwa dibutuhkan edukasi kepada masyarakat akan pembayaran digital atau penggunaan QRIS.

“Dalam rangka untuk mengubah mindset ini harus ada edukasi, ketentuan memang seperti itu, bahwa dengan satu QRIS itu, pembayaran bisa digunakan dengan mudah,” ujarnya.

Lebih lanjut, ia juga mengungkapkan bahwa di luar negeri, saat ini juga telah dilakukan digitalisasi pembayaran dengan barcode.

“Pada intinya e-money ini bisa diganti dengan barcode, tapi tidak mudah karena harus banyak perubahan. Yang jelas, BI untuk instrumen pembayaran akan sangat memperhatikan kepentingan nasional,” pungkasnya.(ris/iss/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Sabtu, 18 Januari 2025
32o
Kurs