Sabtu, 18 Januari 2025

SSEF 2021, Be Smart Winner on Global Uncertainty

Laporan oleh Ika Suryani Syarief
Bagikan

Perekonomian dunia masih terpuruk dihantam pandemik Covid-19. Indonesia sendiri sudah masuk jurang resesi.

Pemerintah berupaya menahan laju inflasi dan defisit apbn lewat program pemulihan ekonomi nasional, tapi ekonomi indonesia pada kuartal satu tahun 2021 diramalkan masih defisit.

Bank dunia bahkan merevisi prediksi pertumbuhan produk domestik bruto Indonesia untuk tahun 2021, turun 0,2 poin menjadi hanya 4,4 persen.

Dana moneter internasional (IMF) juga merevisi prospek pertumbuhan Produk Domestik Bruto Indonesia lebih rendah 1,3 poin dibanding perkiraan pada oktober tahun lalu, menjadi 4,8 persen untuk 2021.

Riset Office of Chief Economist Bank Mandiri menunjukkan penahan laju pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal pertama tahun 2021 adalah kasus Covid-19 yang terus merebak, total infeksi kumulatif sudah tembus angka satu juta orang, dan pembatasan aktivitas sosial yang masih diperketat di wilayah Jawa dan Bali.

Di sisi lain, pebisnis tanah air tidak tinggal diam. Segala kemampuan dan potensi telah dikerahkan untuk bertahan dan keluar dari situasi yang tidak menentu ini.

Kehadiran vaksin digadang-gadang menjadi pembawa harapan bagi perekonominan nasional. Optimisme melewati masa pandemik tentunya juga perlu dibarengi persiapan yang matang. Perlu data yang akurat dan tools yang tepat untuk menyusun proyeksi dan strategi bisnis yang jitu.

Siapkah Anda menghadapi perubahan lanskap bisnis dan memenangkan persaingan bisnis pascapandemi?

Simak pemaparan dan panduan bisnis dari Dr. Faisal Basri, Ekonom Universitas Indonesia di Suara Surabaya Economic Forum 2021 dengan topik “Be Smart Winner on Global Uncertainty” pada Jumat (26/2/2021) pukul 19.30 – 22.00 WIB. Disiarkan secara langsung via aplikasi Zoom, Instagram Suara Surabaya Media, dan Youtube Suara Surabaya. Acara ini gratis dan dapatkan Goodie Bag Kopi Tubruk Gadjah. Segera daftar di link berikut : bit.ly/ssef2021

Informasi lengkap hubungi (031) 5683040, Yudha (085730737995).

Suara Surabaya Economic Forum 2021 didukung Bank Jatim, Pertamina, Gojek, Citraland Northwest, dan Kopi Tubruk Gadjah.(iss/lim)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Sabtu, 18 Januari 2025
29o
Kurs