Minggu, 19 Januari 2025

Telkomsel Jamin Kelancaran Jaringan Selama Libur Nataru

Laporan oleh Zumrotul Abidin
Bagikan
Ririn Widaryani Director Sales Telkomsel saat berbaur bersama anak panti asuhan saat Roadshow Naru 2019 di Malang. Foto: Abidin suarasurabaya.net

Ririn Widaryani Director Sales Telkomsel memastikan seluruh pelanggan dapat tetap menikmati jaringan terdepan dan terluas dari Telkomsel secara stabil sepanjang Natal hingga Tahun Baru 2020.

Menurut Ririn, optimalisasi seluruh elemen jaringan Telkomsel dilakukan di 533 titik dengan menyediakan 82 unit compact mobile base station (Combat) atau BTS mobile yang dikerahkan di titik-titik dengan trafik komunikasi terpadat.

“Secara keseluruhan, Telkomsel telah menggelar lebih dari 209.000 unit BTS di seluruh Indonesia, termasuk di wilayah 3T (Tertinggal, Terdepan, Terluar) dan kawasan perbatasan. Dari jumlah tersebut, lebih dari 77.000 di antaranya merupakan BTS 4G untuk memaksimalkan kenyamanan pelanggan dalam layanan data, termasuk pada momen Natal dan Tahun Baru,” kata Ririn dalam kesempatan Roadshow Natal dan Tahun Baru (Naru) di Malang, Kamis (13/12/2019).

Ririn mengatakan, guna memastikan kelancaran dan kenyamanan pelanggan selama musim liburan tersebut, terhitung sejak 20 Desember hingga 5 Januari, Telkomsel akan menyiagakan 324 Mobile GraPARI (MoGI) dan 3.716 outlet Siaga yang menyediakan kartu perdana, layanan isi ulang pulsa, serta aktivasi layanan digital lainnya.

Pelanggan pun dapat memperoleh layanan di sekitar 422 GraPARI Siaga di seluruh Indonesia. Kemudahan layanan pelanggan juga dapat dijangkau melalui layanan pesan instan, layanan self-service GraPARI virtual yang siap berinteraksi secara langsung untuk menjawab berbagai pertanyaan seputar produk dan layanan Telkomsel selama 7×24 jam yang dapat diakses melalui aplikasi MyTelkomsel, LINE, Telegram, dan Facebook Messenger Telkomsel.

Untuk semakin mengakselerasikan kebahagiaan di momen Natal 2019 dan Tahun Baru 2020, Telkomsel juga menghadirkan program Telkomsel Siaga Sebar Hepi 2019. Telkomsel mengajak para pelanggan untuk menukarkan TelkomselPOIN pada program Abis-abisan di Akhir Tahun yang menyediakan hadiah utama berupa satu unit BMW 320i.

“Selain itu, masih terdapat beragam hadiah menarik lainnya, yakni 4 unit Mitsubishi Xpander, 10 unit Vespa LX 125, 30 unit Samsung Galaxy S10+, 50 unit Samsung A70, hingga ribuan voucher senilai ratusan ribu rupiah,” katanya. (bid)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
26o
Kurs