Minggu, 19 Januari 2025

Investasi Properti Semakin Bergairah Usai Pengumuman Hasil Pemilu

Laporan oleh Dwi Yuli Handayani
Bagikan
Ilustrasi. Foto: Money.id

Pengusaha properti menilai investasi di sektor properti akan semakin bergairah usai pengumuman hasil Pemilu yang sesuai dengan ekspektasi dunia usaha.

Hasil Pemilu telah membangkitkan optimisme para pelaku industri properti. Pasalnya, pelaksanaannya yang berlangsung aman meningkatkan percaya diri investor bahwa ekonomi Indonesia akan stabil dan tumbuh positif.

Peony Tang Direktur SouthCity selaku pengembang properti di kawasan Pondok Cabe Jakarta Selatan saat ditemui, Selasa mengaku optimistis akan adanya pertumbuhan penjualan pasca Pilpres.

Peony Tang mengatakan, meski sempat mengalami pelambatan di tahun lalu, akibat aksi “wait and see” dari para investor, kini investor mulai berani untuk mengambil langkah investasi.

“Apalagi dengan komitmen pemerintah untuk meneruskan program infrastruktur yang sudah dan akan berjalan, optimisme itu kian menguat,” kata dia, seperti dilansir Antara.

Peony mengatakan, pembeli dari generasi milenial kini juga memiliki kecenderungan untuk mulai berinvestasi properti. Kecenderungan tersebut terutama karena sudah banyak kemudahan yang diberikan oleh pengembang sehingga meski dengan budget terbatas, generasi milenial tetap mampu memiliki properti.

“Hal ini tentunya akan semakin menggairahkan industri properti untuk memasarkan proyeknya pascapilpres,” ujar dia.

Peony yakin, di tahun ini, pihaknya mampu memasarkan hingga 80 persen unit apartemen di SouthCity. Apalagi konsep yang diusung adalah apartemen coliving pertama di Indonesia.

Senada dengan Peony, pakar property dari Indonesia Property Watch (IPW) Ali Tranghanda menyebutkan bahwa pengembang mulai berani melakukan peluncuran proyek pascapilpres setelah melihat kondisi ekonomi yang stabil dan tanpa gejolak.

“Ini meningkatkan optimisme pengembang terhadap industry property setelah pemilu,” ujar dia.

Menurut Ali, pilpres 2019 relatif berpengaruh terhadap pasar properti terutama untuk segmen menengah keatas. Kondisi ini masih akan menunggu hingga Oktober 2019, meski demikian, kondisi pilpres yang relatif aman akan memberi dampak positif di akhir tahun.

“Kami perkirakan pascapilpres, pasar properti akan kembali bergerak,” ujarnya.

Sementara itu, Stevie Faverius Jaya Associate Director SouthCity mengatakan kembali bergairahnya industri properti tak lepas dari siklus properti yang selalu terjadi.

Ia mengatakan, tak dapat dipungkiri bahwa pasar properti beberapa tahun belakangan mengalami kemerosotan. Namun, di tahun ini, ia optimistis, pasar properti akan kembali bergairah.

“Ini sebetulnya suatu siklus pasti nanti akan kembali lagi, memang ekonomi Indonesia terpengaruh dari sisi politik karena tahun ini tahun pemilu, saya yakin setelah pemilu, akan sangat banyak investor-investor antusias dan pergerakan aktivitas ekonomi pun kian membaik,” ujarnya.

Terletak di Cinere, Jakarta Selatan, apartemen ini memiliki total jumlah hunian mencapai 1.701 unit di lahan seluas 1,5 hektare. (ant/dwi)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
26o
Kurs