Sabtu, 23 November 2024

Kembangkan Sektor UMKM Menuju Pasar Ekspor, Pelindo III Sewakan Lahan 5 Hektare

Laporan oleh Anggi Widya Permani
Bagikan
(kiri-kanan) Ari Askhara CEO Pelindo III dan Anak Agung Ngurah Mahendra CEO Khrisna Group. Foto: Anggi suarasurabaya.net

Pelindo III menandatangani Memorandum of Collaboration (MoC) dengan Krishna Group, terkait pengelolaan pusat logistik berikat (PLB) atau gudang logistik, Senin (9/4/2018). Kerja sama kali ini, Pelindo III akan menyewakan lahan seluas 5 hektare.

Hal itu disambut baik oleh Anak Agung Ngurah Mahendra CEO Khrisna Group, yang berharap dengan kerja sama itu, pihaknya bisa mengembangkan sektor UMKM menuju pasar ekspor. Terlebih, memanfaatkan peluang untuk mengintegrasi potensi logistik yang ada di nasional maupun internasional.

“Lokasi Pelindo III adalah jalur tourism, dari Nusa Dua ke daerah lain. Sehingga kami dari sisi logistik akan lebih mudah membuat bidang-bidang usaha yang sudah ada. Kami harap ini bisa mengembangkan UMKM yang ada disana,” kata dia.

Menurutnya, sektor UMKM memiliki potensi yang besar, yang perlu dikembangkan. Baik dari segi modal sampai kreativitas dalam mengembangkan sebuah produk. Akan tetapi, pemerintah seharusnya juga ikut mendorong, terutama dalam hal kemudahan memperoleh pasar, baik domestik dan internasional.

Dengan adanya PLB di Pelabuhan Benoa Denpasar itu, dia berharap bisa memfasilitasi minimal 200 UMKM dari Bali maupun seluruh produk UMKM Indonesia.

“Sekarang pertumbuhan produk UMKM di Bali sekitar 30%-40%. Saya harap ke depan UMKM bisa mudah melakukan ekspor produk, dengan perizinan yang sudah dipermudah oleh pihak pemerintah,” kata dia.

Untuk saat ini, kata Mahendra, Krishna Group sudah mendapatkan izin regulated agent di 11 lokasi layanan kargo atau logistik yang tersebar di Indonesia, baik di bandara maupun pelabuhan, diantaranya di Bali, Jakarta, Lombok, Makassar, Ambon hingga Timika.

Sementara itu, Ari Askhara CEO Pelindo III mengatakan ke depan, pihaknya tidak hanya ingin menyewakan lahannya, tapi dia berharap ke depan akan ada kerja sama lainnya yang berkelanjutan.

“Saya tertarik dengan Krishna, yang menurut saya bisnisnya sangat bagus dan memiliki potensi yang besar. Selain kerja sama untuk menyewakan lahan, kami ingin ada kerja sama lainnya, seperti memberikan kontribusi atau membeli sahamnya,” kata dia. (ang/dwi)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
28o
Kurs