Minggu, 19 Januari 2025

Dekat Lebaran, Pimpinan MPR dan DPR RI Jual Daging Murah

Laporan oleh Muchlis Fadjarudin
Bagikan
Tiga pimpinan lembaga tinggi negara menjual daging sapi murah di Gedung DPR/MPR RI Jakarta, pada Jumat (1/7/2016). Foto: Faiz suarasurabaya.net

Tiga pimpinan lembaga tinggi negara yaitu Zulkifli Hasan Ketua MPR RI, Oesman Sapta Odang Wakil Ketua MPR RI, dan Ade Komarudin Ketua DPR RI menjual daging sapi murah di Gedung DPR/MPR RI Jakarta, pada Jumat (1/7/2016).

Daging sapi tersebut dijual Rp75 ribu per kilogram. Sehingga dalam waktu tiga jam sebanyak satu ton lebih daging tersebut habis.

Sejak dibuka pukul 14.00 WIB ratusan warga sekitar Senayan Jakarta itu, berdatangan untuk mengantre daging, yang langsung dijual oleh ketiga pimpinan MPR dan DPR RI tersebut.

Oesman Sapta menganggap daging sapi bisa dibandrol Rp75 ribu per kilogram.

“Ini buktinya kita bisa jual Rp 75 ribu/Kg, siapa bilang tidak bisa?” kata dia mempertanyakan.

Oesman Sapta menilai rakyat kasihan yang ingin memakan daging sapi, tapi harga yang ada di pasaran cukup tinggi, yaitu diatas Rp100 ribu per kilogram hingga Rp130 ribu per kilogram. “Jadi, dengan adanya pasar murah ini diharapkannya dapat memotivasi pemerintah untuk menjual daging di bawah harga Rp100 ribu,” ujar dia.

Joko Widodo Presiden sendiri pernah menyatakan mematok harga Rp80 ribu per kilogram.

“Jadi harga Rp80 ribu yang diminta Presiden RI sangat wajar. Tinggal menteri yang mengurusinya yang harus bisa merealisasikan di lapangan. Kalau tidak bisa, berarti masih kuatnya kartel daging di negeri ini,” kata Anggota DPD RI asal Pontianak Kalimantan Barat itu.

Zulkifli Hasan dan Ade Komarudin berharap mudah-mudahan dengan harga terjangkau Rp75 ribu per kilogram, semuanya senang,

Dalam kesempatan itu, Akom mengakui, harga daging di pasaran masih berkisar antara Rp120 ribu-130 ribu per kilogram.

Karena itu Ade Komarudin berharap, Bulog bisa memainkan perannya di sini sebagai stabilisator harga pangan.

“Saya menyoroti keberadaan Bulog, sebagai badan stabilisasi harga pasar,” kata dia.(faz/iss/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Awan Lentikulari di Penanggungan Mojokerto

Evakuasi Babi yang Berada di Tol Waru

Pohon Tumbang di Jalan Khairil Anwar

Mobil Tabrak Dumptruk di Tol Kejapanan-Sidoarjo pada Senin Pagi

Surabaya
Minggu, 19 Januari 2025
32o
Kurs