Minggu, 27 April 2025

Amerika Akan Kembangkan Berbagai Kerjasama di Surabaya

Laporan oleh Teguh Ardi Srianto
Bagikan

Amerika Serikat berencana mengembangkan kerjasama di berbagai bidang dengan Surabaya dalam waktu dekat.

Robert Blake Duta Besar Amerika Serikat mengatakan ini, sesudah bertemu dengan Tri Rismaharini Walikota Surabaya, untuk membahas pengembangan kerja sama, di Balai Kota Surabaya, Senin (10/2/2014).

Menurut Blake, Surabaya merupakan kota yang dinamis dan tertata dengan baik. Dengan kondisi itu akan menarik minat investor dari luar negeri. “Reputasi dan prestasi Surabaya di bawah pimpinan Tri Rismaharini sudah terdengar sampai Amerika Serikat, banyak terobosan yang sudah dibuat juga tata kelola pemerintahan yang baik, sehingga mampu meningkatkan tarf hidup masyarakatnya,” ujar Blake,

Blake menambahkan, Indonesia merupakan mitra strategis Amerika Serikat, khususnya di Asia Tenggara. Untuk itu, dalam kunjungan selanjutnya, Blake berjanji akan membawa para pengusaha dari Amerika Serikat ke Surabaya, agar lebih paham dengan iklim investasi di Surabaya.

Sementara Tri Rismaharini Walikota Surabaya menyambut positif rencana Amerika Serikat. Bahkan walikota optimis kerjasama bidang investasi akan lebih bergairah.

“Kondisi itu akan didukung dengan segera tuntasnya pembangunan pelabuhan baru di Teluk Lamong. Pelabuhan ini penting peranannya, karena akan menghubungkan dengan kawasan Indonesia bagian Timur,” jelas Walikota.

Selain membahas persoalan kerja sama bisnis, Dubes Amerika Serikat dan Walikota Surabaya juga membahas kemungkinan kerja sama dalam penanggulangan korupsi juga penyelamatan satwa di Kebun Binatang Surabaya. (tas/ipg)

Teks Foto :
– Tri Rismaharini Walikota Surabaya waktu menerima Robert Blake Duta Besar Amerika Serikat (jas abu-abu) didampingi Joaquin Monserrate Konjen AS, di Balai Kota Surabaya, Senin (10/2/2014).
Foto : Teguh suarasurabaya.net

Potret NetterSelengkapnya

Avanza Terbalik Usai Tabrak 2 Mobil Parkir

Mobil Terbakar Habis di KM 750 Tol Sidoarjo arah Waru

Kecelakaan Dua Truk di KM 751.400 Tol Sidoarjo arah Waru

BMW Tabrak Tiga Motor, Dua Tewas

Surabaya
Minggu, 27 April 2025
32o
Kurs