Sabtu, 23 November 2024

Biaya Deklarasi GNR Dilakukan Swadaya

Laporan oleh Muchlis Fadjarudin
Bagikan
Konferensi pers deklarasi presidium Nasional Gatot Nurmantyo untuk Rakyat (GNR) di kawasan Jakarta Pusat, Jumat (6/4/2018). Foto: Faiz suarasurabaya.net

Deklarasi Presidium Nasional Gatot Nurmantyo untuk Rakyat (GNR) diselenggarakan atas biaya Swadaya, tanpa sumbangan dari manapun, termasuk pengusaha.

Dondi Rivaldi Ketua Presidium Nasional GNR menegaskan, mereka masing-masing mempunyai profesi, sehingga mempunyai penghasilan.

“Tidak ada pengusaha karena memang kita tidak berkomunikasi dengan pengusaha. Kita juga punya profesi, punya penghasilan. Kita berinisiatif sama-sama bikin acara deklarasi dukungan dan kemudian teman-teman selama ini juga mensosialisasikan. Ini Swadaya sendiri. Kita saking semangatnya bikin deklarasi dukungan,” ujar Dondi dalam konferensi Pers di kawasan Jakarta Pusat, Jumat (6/4/2018)

Kata dia, GNR meyakini bahwa Gatot Nurmantyo adalah salah satu figur yang tepat, dan memang masuk dalam kualifikasi kepemimpinan untuk menjadi pemimpin nasional.

“Pak Gatot berkiprah di TNI. Komitmen dan loyalitas serta integritas kebangsaan pak Gatot jelas dalam menjaga Pancasila NKRI dan Kebinekaan. Untuk itulah menurut kami, latar belakang pak Gatot mampu dan dapat menjadi pemimpin nasional,” kata Dondi.

Langkah selanjutnya, menurut dia, GNR akan melakukan konsolidasi terus menerus, menggalang ke relawan-relawan yang selama ini sudah menyatakan diri mendukung Gatot, dan juga akan membentuk GNR di seluruh provinsi di Indonesia.

“Kita akan membentuk relawan GNR di kota-kota besar maupun desa,” jelasnya.

Kata Dondi, sejauh ini sudah ada yang siap di 19 provinsi untuk mendeklarasikan dan menyatakan dukungan.

“Mungkin kami akan berkomunikasi dengan rekan-rekan di daerah. Kita akan matangkan langkah-langkah kita dan terus menjaga spirit untuk memenangkan pak Gatot Nurmantyo,” kata dia.

Soal perlunya dukungan dari Partai Politik untuk menjadi Capres, mengingat sampai saat ini belum ada yang mengusung Gatot Nurmantyo, GNR mengaku tidak akan masuk ke wilayah itu.

“Saya tadi sampaikan bahwa wilayah kita adalah selama ini hanya berkomunikasi dan berinteraksi berkonsolidasi dengan teman-teman yang ingin menyatakan diri menjadi relawan. Kita tidak juga masuk dalam wilayah itu. Jadi yang kita tahu, kita hibur saja semangat teman-teman yang siap menjadi relawan untuk mendukung pak Gatot. Sisanya itu bukan wilayah kita,” kata Dondi.(faz/ipg)

Berita Terkait

Surabaya
Sabtu, 23 November 2024
35o
Kurs