Bermain di kandang Mitra Kukar, Persebaya Surabaya tampaknya tak banyak mengubah strategi permainanya. Sebab di pekan ke enam Liga 1 ini, tim yang berjuluk Bajol Ijo itu tetap akan bermain dengan pola dasar atau formasi 4-3-3 nantinya ketika bermain di Stadion Aji Imbut, pada Minggu (29/4/2018) sore.
Angel Alfredo Vera Pelatih Persebaya dalam keterangannnya, Minggu (29/4/2018) mengaku, sejauh ini strategi tersebut terbilang berjalan cukup sukses dengan dua kali kemenangan, dua kali imbang dan satu kali kalah sejak bergulirnya kompetisi Liga 1 musim 2018.
“Hadapi Mitra Kukar, kami tak ada strategi khusus, kami tetap akan gunakan opsi permaian seperti biasanya, dan kami tak akan merubahnya,” ujar pelatih asal Argentina itu seperti dilansir laman resmi kominfo.jatimprov.go.id.
Namun dengan tak adanya perubahan strategi itu, Alfredo tetap menyiapkan berbagai cara untuk mengantisipasi apa saja yang bisa dilakukan oleh Mitra Kukar. Mengingat tim berjuluk Naga Mekes itu memiliki pemain yang berkualitas seperti Fernando Rodriguez dan Danny Guthrie.
“Kalau kita latihan, kita juga latihan tentang antisipasi apa yang bisa dilakukan lawan di semua lini,” terangnya. (ino/dwi)